
Bola.net - Di sepak bola modern sudah jarang sekali pemain yang membela hanya satu klub saja dalam kariernya. Namun sebelumnya juga ada pemain yang terkenal gonta-ganti klub, salah satunya mantan bintang Manchester United, Andy Cole.
Padahal dua rekan setimnya dulu di Man United, Ryan Giggs dan Paul Scholes, terkenal karena kesetiaannya di Old Trafford. Namun, tidak dengan Andy Cole.
Kemudian ada pula Francesco Totti dan Paolo Maldini di Italia yang masing-masing dikenal setia bersama AS Roma dan AC Milan. Atau Alessandro Del Piero yang juga setia bersama Juventus.
Namun, banyak pemain hebat lain memilih untuk menjajal sejumlah klub dalam kariernya untuk bisa merasakan tantangan baru atau mendapatkan gaji yang jauh lebih besar dari sebelumnya.
Ternyata cukup banyak pemain, terutama di Premier League yang tercatat membela banyak klub ketika menjalani kariernya sebagai pesepak bola profesional. Termasuk Andy Cole, siapa saja mereka?
Robbie Keane

Setelah tampil meledak ketika berusia 17 tahun bersama Wolves yang jadi tim pertamanya, Robbie Keane kemudian menjalani karier nomaden yang membuatnya berhasil memecahkan sejumlah rekor biaya transfer.
Sempat pindah ke klub tetangga, Midlands Coventry, Keane kemudian bergabung bersama Inter Milan di Italia.
Dalam waktu enam bulan, pemain asal Irlandia itu kembali ke Inggris bersama Leeds United sebelum bermain dengan sejumlah klub lain, seperti Tottenham Hotspur, Liverpool, LA Galaxy, dan tim Liga Super India, ATK.
Robbie Keane juga mencetak 126 gol dalam 349 penampilan di Liga Inggris. Ia juga menjalani peminjaman bersama Celtic, West Ham United, dan Aston Villa dalam 21 tahun kariernya.
Nicolas Anelka
Nicolas Anelka (c) AFP
Tidak mengherankan bagi pemain yang satu ini. Nicolas Anelka tidak pernah bisa menetap di satu tempat saja. Pemain asal Prancis itu pertama kali tiba di Inggris dengan bergabung bersama Arsenal pada 1997.
Setelah itu, ia memutuskan kembali ke Paris Saint-Germain (PSG), klub yang melepasnya ke Arsenal, hanya dalam tiga tahun berselang setelah sempat bermain bersama Real Madrid.
Pada 2001, Anelka kembali ke Premier League dengan status pemain pinjaman di Liverpool. Ia kemudian juga sempat bermain bersama Manchester City, Fenerbahce, Bolton, Chelsea, Shanghai Shenhua, Juventus, West Bromwich Albion, hingga Mumbai City.
Dalam 20 tahun karier yang penuh gejolak, striker asal Prancis itu mencetak 125 gol dalam 364 pertandingan.
Andy Cole
Andy Cole (c) AFP
Andy Cole mungkin paling identik dengan Manchester United. Bermain bersama Dwight Yorke dan persaingan sengit dengan Teddy Sheringham adalah yang cukup bisa diingat dari striker yang satu ini.
Namun, sebenarnya perjalanan karier Andy Cole lebih gila. Total striker Inggris itu pernah membela 12 klub berbeda, tujuh di antaranya di Premier League.
Setelah memulai kariernya bersama Arsenal, Andy Cole bergabung dengan Fulham, Bristol City, dan Newcastle United, hingga akhirnya pindah dan menjalani kesuksesan besar ke Old Trafford pada 1995.
Setelah kepergiannya enam tahun kemudian, sang striker bermain untuk Blackburn, Fulham, Portsmouth, Birmingham, Sunderland, Burnley dan Nottingham Forest.
Peter Crouch
Peter Crouch (c) AFP
Striker bertubuh jangkung ini berhasil mencetak gol 108 kali dalam 468 pertandingan Premier League dan dengan bangga memecahkan rekor mencetak gol terbanyak dengan kepala, yaitu 51 gol.
Karier menarik yang membentang bersama 10 tim, termasuk tujuh di antaranya merupakan penghuni papan atas Liga Inggris, dimulai dari Totenham Hotspur dan berakhir di Burnley.
Striker yang satu ini juga pernah bermain untuk Queens Park Rangers, Portsmouth, Aston Villa, Norwich, Southampton, Liverpool, dan Stoke City.
Marcus Bent
Mungkin ini adalah yang paling mengesankan, di mana striker yang satu ini bermain bersama 14 klub Liga Inggris dalam karier yang penuh warna.
Termasuk peminjaman dan perpindahan secara permanen, Marcus Bent pernah membela Brentford, Crystal Palace, Port Vale, Sheffield United, Blackburn Rovers, Ipswich Town, Leicester City, Everton, Charlton, Wigan, Birmingham, Middlesbrough, QPR dan Wolves.
Striker yang satu ini juga pernah berkarier di Liga Indonesia bersama Mitra Kukar dan dua klub non-liga di Inggris, Wich dan Cornard United. Marcus Bent tercatat mencetak 40 gol dalam total 215 penampilan di Liga Inggris.
Sumber: Daily Star
Disadur dari: Bola.com (Benediktus GP; 11/7/22)
Jangan Lewatkan Ini Bolaneters!
- Jadwal Siaran Langsung Pramusim Manchester United vs Liverpool di Indosiar, 12 Juli 2022
 - 7 Alasan Frenkie de Jong Tolak Manchester United: Parcanya Nyaman Tinggal di Catalonia!
 - Lawan Paling Dinanti Erling Haaland di Man City: Saya tak Suka Sebut Namanya, Manchester United
 - Jadwal Pramusim Manchester United 2022-23: MU Sambangi Thailand, Australia, & Norwegia
 - Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
 - Niat Jualan Nggak Sih? Ditawar Mahal Oleh MU, Ajax Masih Ogah Lepas Martinez
 - PSG Sudah Bergerak Untuk Angkut Ronaldo dari Manchester United
 
Advertisement
Berita Terkait
- 
    
Liga Inggris 4 November 2025 09:29 - 
    
Liga Italia 4 November 2025 09:28 
LATEST UPDATE
- 
    
Liga Champions 4 November 2025 10:34 - 
    
Liga Champions 4 November 2025 10:28 - 
    
Liga Inggris 4 November 2025 10:21 - 
    
Tim Nasional 4 November 2025 10:18 - 
    
Liga Inggris 4 November 2025 10:06 - 
    
Liga Champions 4 November 2025 10:03 
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
 - Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
 - 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
 - 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
 - Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
 - 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
 - Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
 

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401669/original/000936600_1762225837-IMG-20251104-WA0002.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401667/original/020991200_1762225608-IMG_4301.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2032277/original/089302400_1522054805-Pelantikan-Wakil-Ketua-MPR-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5401634/original/071648000_1762224169-20251103-news-flash-f399b6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4020491/original/023672700_1652339053-20220512-Aksi-Buruh-Peringati-Mayday-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3147468/original/046003900_1591677975-20200609-Ojek-Online-Gunakan-Pelindung-Pembatas-Antar-Penumpang-1.jpg)
