
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso masih mengharapkan kedatangan David da Silva. Pemain asal Brasil tersebut sangat dibutuhkan tenaganya di lini serang tim Kota Pahlawan.
David da Silva menjadi satu-satunya pemain asing yang belum bergabung dengan tim. Renegosiasi kontrak disebut-sebut menjadi penyebab David belum kembali ke Surabaya.
”Saya sih berharap mudah-mudahan David (da Silva) bisa kembali,” kata Aji Santoso usai memimpin latihan Persebaya di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, Kamis (17/9/2020).
”Kami tahu David memang pemain yang berkualitas.” imbuh pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.
David menjadi tumpuan Persebaya di lini depan. Sejak bergabung dengan Persebaya pada 2018, David tercatat sudah mencetak 35 gol pada kompetisi resmi.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tetap Mengantisipasi
Sejauh ini, Aji sebenarnya punya keyakinan David akan kembali bergabung dengan tim. Hanya saja, dia tidak ingin mendahului manajemen karena proses terus berjalan.
Juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut juga akan tetap mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa terjadi. Termasuk jika David tidak bisa datang.
”Saya pengin dia datang tapi hal terburuk David enggak dateng ya berjalan dengan pemain yang ada dan cari solusi,” tegasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:48Link Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar di BRI Super League Sore Ini
-
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:04Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 3 Januari 2026 14:17 -
Bola Indonesia 3 Januari 2026 14:06 -
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:56 -
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:48 -
Voli 3 Januari 2026 13:38 -
Voli 3 Januari 2026 13:20
MOST VIEWED
- Laga Final Juara Paruh Musim BRI Super League 2025/26: Persib Bandung Vs Persija Jakarta
- Rumor Federico Barba Tinggalkan Persib Hidup Lagi, Disebut Selangkah Lagi Bergabung dengan Pescara di Serie B
- Media Jepang Nilai Persib Lebih Diunggulkan Saat Hadapi Ratchaburi di 16 Besar ACL 2
- Benarkah Persija Mengincar Ezra Walian dan Jaja untuk Putaran 2 BRI Super League? Mohamad Prapanca Menjawabnya
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461601/original/074519700_1767424392-Gempa_guncang_Kalsel.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4517847/original/001998200_1690541492-Mobil-angkot-Jak-Lingko-7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461578/original/002716500_1767422898-Polisi_tangkap_bule_Prancis_Ludovic_Roche_alias_Muhammad_Ali.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2398600/original/081917800_1541143193-20181102-Sawit-Leuser-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5184902/original/051701300_1744351554-iPhone_16_di_Indonesia_01.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461538/original/084146200_1767419521-WhatsApp_Image_2026-01-03_at_11.40.25.jpeg)

