
Bola.net - Arema FC dipastikan tanpa kekuatan penuh kala melawat ke kandang Persela Lamongan, Stadion Surajaya. Arema FC tak diperkuat Rivaldy Bawuo dan Sunarto pada laga pekan ke-31 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, Jumat (16/11).
Sunarto masih belum pulih dari cedera engkel yang ia dapat pada laga kontra Perseru Serui akhir pekan lalu. Sementara, Ipay -sapaan karib Rivaldy- masih belum pulih benar kondisi fisiknya usai sempat menepi akibat cedera lutut.
"Kondisi Ipay sendiri belum 100 persen meski cederanya sudah sembuh. Jadi, meski dimainkan pun, ia belum bisa main full," ujar Sport Therapist Arema FC, David Setiawan pada Bola.net.
Sementara itu, Arema sudah bisa memainkan Ridwan Tawainella. Gelandang serba bisa ini sebelumnya menderita sakit tifus dan harus beristirahat. "Alhamdulillah, kondisi Ridwan sudah siap untuk bermain," tutur David.
Kembalinya Ridwan sendiri disambut gembira oleh Pelatih Arema FC, Milan Petrovic. Milan mengaku kehadiran Ridwan sangat penting bagi timnya.
"Jika Ridwan juga harus absen, kamu akan kehilangan terlalu banyak pemain. Saya senang ia bisa kembali siap," ucap Milan, pada Bola.net.
Arema FC membawa 19 pemain. Salah satu pemain yang dibawa adalah Dalmiansyah Matutu. Acok, sapaan karib Matutu, adalah satu-satunya pemain Arema yang belum mendapat kesempatan bermain di Liga 1. Dengan kondisi Arema yang kehilangan sejumlah pemain depan, pemain asal Lampung bisa jadi akan mendapat debut.
Berikut daftar 19 pemain yang dibawa ke Lamongan:
Utam Rusdiana, Kartika Ajie, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Johan Ahmat Farizi, Alfin Tuasalamony, Agil Munawar, M. Rafli, Makan Konate, Dendi Santoso, Nasir, Ridwan Tawainella, Purwaka Yudhi, Jefri Kurniawan, Ahmad Nur Hardianto, Ricky Akbar Ohorella, Israel Wamiau, Hendro Siswanto, Dalmiansyah Matutu
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 14:55Marcos Santos Puji Kerja Keras Arema FC Usai Menang atas Persik Kediri
-
Bola Indonesia 10 Januari 2026 17:53
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 19:31 -
Liga Inggris 13 Januari 2026 19:01 -
Bola Indonesia 13 Januari 2026 18:37 -
Bola Indonesia 13 Januari 2026 17:59 -
Liga Italia 13 Januari 2026 17:47 -
Bola Indonesia 13 Januari 2026 17:44
MOST VIEWED
- Tempat Menonton Persib vs Persija Sore Ini di Indosiar dan Vidio - BRI Super League
- Jadwal Siaran Langsung Persib vs Persija di BRI Super League di Indosiar dan Vidio, Jumat 11 Januari 2026
- Prediksi BRI Super League: Persib vs Persija Jakarta 11 Januari 2026
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
HIGHLIGHT
- Daftar 5 Wasit Terbaik Dunia 2025: Michael Oliver ...
- 3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
- 7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho...
- 6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano R...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470165/original/004194000_1768198534-IMG_8118.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472036/original/076061000_1768306324-IMG_3100.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5384688/original/025768300_1760831578-kane_3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4016804/original/046265400_1652067919-KPK_4.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5429429/original/044154400_1764586227-Girona_vs_Real_Madrid-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4890147/original/053899100_1720776759-Snapinsta.app_443240565_997303987910128_6293839522840661088_n_1080.jpg)

