
Bola.net - - Arema FC mengaku optimistis bisa memetik poin penuh pada laga pekan kedua mereka di Liga 1 kontra Bhayangkara FC di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu lusa. Arema FC pun modal apik untuk meraih hasil maksimal pada laga tersebut.
Menurut Pelatih Arema FC, Aji Santoso, ia senang dengan raihan satu poin pada laga tandang mereka pekan lalu melawan Persib Bandung. Poin ini bakal menjadi modal timnya meraih hasil lebih baik pada pertandingan kontra Bhayangkara FC.
Aji menegaskan, meski memiliki modal apik, pada pertandingan ini anak asuhnya tak bisa berleha-leha. Untuk bisa menang, anak asuhnya harus mampu menunjukkan permainan terbaik mereka.
"Ini adalah hasil yang bagus dan bisa jadi modal kami. Jika kami bisa bermain fight dan menunjukkan motivasi lebih besar dari lawan, peluang menang bakal terbuka lebar," tutur Aji.
Meski optimistis mereka bakal bisa meraih poin penuh, Aji tak mau anak asuhnya jemawa. Pasalnya, pelatih berusia 47 tahun tersebut menilai lawan mereka bukanlah tim sembarangan, yang bisa dipandang sebelah mata.
"Mereka dihuni pemain-pemain berkualitas. Saya tak berani menganggap enteng mereka," tutupnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Desember 2025 11:25Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:57 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:47 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 11:03 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 10:14 -
Liga Inggris 2 Januari 2026 10:14 -
News 2 Januari 2026 09:48
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- BRI Super League: Eliano Reijnders Memukau Sebagai Gelandang Bertahan Persib Bandung
- Rekor 4 Laga Terakhir Persib vs Klub Thailand Jelang Duel Ratchaburi di 16 Besar AFC Champions League Two
- Pengamat Analisis Peluang Persib Melawan Ratchaburi di 16 Besar ACL 2, Maung Bandung Punya Kans Besar Lolos ke Perempat Final
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461031/original/003337600_1767334707-Kode_Redeem_Genshin_Impact_Terbaru_2_Januari_01.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461026/original/055104000_1767334362-Sakti_Wahyu_Trenggono_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461016/original/066194800_1767332549-anak_ditinggal_ayah_di_pasar_kebayoran_lama.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5455433/original/041426000_1766657662-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5248215/original/055770300_1749564128-1000037944.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460907/original/041515600_1767326098-Jadwal_M7_01.png)

