
Bola.net - Sebuah saran diungkapkan Kuncoro soal penyusunan tim Arema FC jelang musim kompetisi mendatang. Asisten pelatih klub berlogo singa mengepal ini meminta agar timnya tak terburu menyusun tim jelang musim kompetisi baru.
"Kita harus berpikir matang dalam menyusun tim untuk musim depan," kata Kuncoro, kepada Bola.net.
"Tidak boleh terburu-buru dalam merekrut. Kita semua harus berpikir prioritas," sambungnya.
Menurut Kuncoro, prioritas saat ini bukanlah mencari pemain baru. Pelatih berlisensi A AFC tersebut menyebut, prioritas utama saat ini adalah mencari sosok pelatih.
Arema FC sendiri saat ini tak memiliki sosok pelatih kepala. Kontrak Widodo C Putro sebagai nakhoda Arema FC usai seiring berakhirnya seri reguler musim kompetisi 2023/2024.
"Nah, sosok pelatih ini yang harus didahulukan saat ini," tutur Kuncoro.
"Bagaimanapun, sebelum menyusun komposisi tim, harus ada pelatih kepala dulu," ia menambahkan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pelajaran Berharga Musim Lalu

Menurut Kuncoro, Arema FC punya modal berharga dalam menyongsong musim depan, termasuk dalam menyusun komposisi tim. Mereka, sambung pelatih berusia 53 tahun ini, dapat banyak pelajaran dari musim ini, termasuk perjuangan berat untuk lolos dari jerat degradasi.
"Pengalaman musim lalu menjadi pelajaran sangat berharga bagi kami," kata Kuncoro.
"Kami jadi kian paham apa saja yang harus dan tak boleh dilakukan, termasuk dalam menyiapkan tim untuk berlaga di kompetisi," sambungnya.
Bersiap Matang Jelang Kompetisi

Salah satu pelajaran tersebut, menurut Kuncoro, adalah menyiapkan tim sebaik mungkin. Hal ini, sambungnya, merupaka kunci jika ingin Arema FC bisa berprestasi di kompetisi.
"Liga 1 kian bermutu. Perkembangannya pun kian pesat belakangan ini." papar Kuncoro.
"Nggak ada waktu main-main. Kami harus betul-betul siap untuk turun di musim kompetisi mendatang," ia menandaskan.
Klasemen Akhir Seri Reguler BRI Liga 1 2023/2024
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Januari 2026 11:01Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama: Ini Klub Terbesar di Indonesia
-
Bola Indonesia 26 Januari 2026 16:40Dion Markx Resmi Bergabung dengan Persib Bandung, Siapa Dia?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 27 Januari 2026 11:08 -
Otomotif 27 Januari 2026 11:04 -
Liga Champions 27 Januari 2026 11:03 -
Bola Indonesia 27 Januari 2026 11:01 -
Liga Champions 27 Januari 2026 10:46 -
Liga Inggris 27 Januari 2026 10:45
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
- Nonton Live Streaming Persib vs PSBS Biak di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
- Layvin Kurzawa Usai Gabung Persib: Ini Pilihan Terbaik untuk Karier, Saya Ingin Tunjukkan Siapa Saya Sebenarnya
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484852/original/096106100_1769487193-3be4a499-63da-4742-8de6-474b3f00f8ce.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484784/original/015862300_1769484806-e982ac0b-4276-474c-9e53-4fdff1664968.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484631/original/042026100_1769478806-Gempa_guncang_Pacitan.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484783/original/018265600_1769484757-1000162338.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483950/original/011566700_1769409077-IMG_6111.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484754/original/097823900_1769483718-IMG_7126.jpg)

