
Bola.net - - Arema FC membeber penilaian mereka terhadap kekuatan Persiba Balikpapan, yang bakal menjadi lawan mereka pada lanjutan Liga 1. Klub berlogo singa mengepal ini menilai Beruang Madu -julukan Persiba- memiliki kekuatan utama pada pemain-pemain asing mereka.
"Persiba saat ini memiliki kekuatan pada sektor pemain asing mereka, terutama dengan tambahan marquee player dari Brasil dan Srdan Lopicic," ujar Pelatih Arema FC, Joko Susilo.
"Mereka nggak main-main pada putaran kedua ini," sambungnya.
Menurut pelatih yang karib disapa Gethuk ini, tambahan pemain ini membuat Persiba memiliki paras berbeda dibanding pada putaran pertama lalu. Kali ini, legiun asing anyar mampu membuat kekuatan Beruang Madu kian komplit.
"Ini bukan Persiba yang kita hadapi di putaran pertama lalu," tuturnya.
Arema FC akan menjamu Persiba Balikpapan pada laga pekan ke-20 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat sore nanti.
Pada putaran kedua ini, Persiba mendatangkan sejumlah tambahan amunisi. Dua di antara mereka adalah pemain asing. Dua legiun asing yang kini memperkuat Persiba tersebut adalah Junior Lopez dan Srdan Lopicic.
Lebih lanjut, Gethuk menilai Persiba Balikpapan memiliki pemain lokal dengan kemampuan rata-rata. Namun, dengan adanya tambahan sejumlah pemain lokal -termasuk Sunarto dari Arema- kekuatan Persiba juga meningkat.
"Inilah yang harus kita waspadai. Jangan sampai kita lengah," tandasnya.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 18 November 2025 11:56 -
Piala Dunia 18 November 2025 11:53 -
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025 11:50 -
Tim Nasional 18 November 2025 11:50 -
Open Play 18 November 2025 11:49 -
Tim Nasional 18 November 2025 11:47
MOST VIEWED
- Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025
- RESMI: Rizky Ridho Perpanjang Kontrak di Persija Jakarta hingga 2028, Ngebet Juara BRI Super League
- Surat Terbuka Rizky Ridho Usai Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028: Salah Satu Kontrak Pemain Terbaik yang Pernah Ada
- Rizky Ridho Masukkan Klausul Bermain ke Luar Negeri di Kontrak Baru Persija Jakarta hingga 2028
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2245585/original/067973500_1528644858-Kecelakaan-Tunggal1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416128/original/094216200_1763442470-korban_luka_kecelakaan_beruntun_di_tol_cipali.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416078/original/093266000_1763441293-Polisi_bulukumba_kena_bacok.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5352554/original/053600400_1758101473-WhatsApp_Image_2025-09-17_at_16.28.27_4d387c39.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416016/original/063522900_1763439074-IMG_2236.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416003/original/058065800_1763438899-pengendara_motor_hendak_memukul_anggota_polisi_viral_di_media_sosial.png)

