
Bola.net - - Arema FC mendapat tambahan amunisi jelang berlaga di musim kompetisi 2018. Klub berlogo singa mengepal ini dipastikan telah meminang eks pemain belakang Persipura Jayapura, Israel Wamiau.
"Sudah ada kesepakatan dengan manajemen Arema FC," ujar Wamiau.
"Mudah-mudahan, hari ini resmi penandatanganan kontrak," sambungnya.
Menurut pemain yang karib disapa Rey ini, ia senang bisa bergabung dengan Arema. Pemain berusia 23 tahun ini pun langsung melontarkan harapan bagi klub anyarnya tersebut.
"Bersama teman-teman yang ada di sini, saya ingin bisa membawa Arema juara. Kami akan berupaya keras," sambungnya.
Sebelumnya, Wamiau menjadi pemain terakhir yang bergabung bersama Arema FC. Bergabung pada beberapa pekan lalu, pemain yang pernah memperkuat tim PON Papua ini berstatus pemain trial.
Performa Wamiau sendiri akhirnya diuji pada laga ujicoba kontra Persib Bandung. Dalam pertandingan yang dihelat akhir pekan lalu, pemain yang juga pernah memperkuat Persiram Raja Ampat ini masuk sebagai pemain pengganti pada menit 59.
Sementara itu, Wamiau mengaku saat ini tak ada masalah adaptasi dengan klub anyarnya. Pasalnya, di Arema, ada Ricky Akbar Ohorella yang banyak membantunya beradaptasi dan berbaur dengan penggawa Arema lainnya.
"Kakak Ricky sangat membantu adaptasi ini. Saat ini tak ada lagi masalah komunikasi dan adaptasi. Semua berjalan lancar," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:04Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026 18:01 -
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026 17:55 -
Bola Indonesia 14 Januari 2026 17:36 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:31 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 17:30 -
Liga Italia 14 Januari 2026 17:30
MOST VIEWED
- Tempat Menonton Persib vs Persija Sore Ini di Indosiar dan Vidio - BRI Super League
- Jadwal Siaran Langsung Persib vs Persija di BRI Super League di Indosiar dan Vidio, Jumat 11 Januari 2026
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
- Hasil Persib vs Persija: Gol Beckham Putra, Kartu Merah, dan Kemenangan untuk Maung Bandung
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5344785/original/086817000_1757493316-1000904775.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/3925370/original/086758200_1644127682-pelecehan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470518/original/070590400_1768208649-000_92CU9EH.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383672/original/031564900_1760687624-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5125525/original/092964100_1738942136-WhatsApp_Image_2025-02-07_at_21.29.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4416072/original/009479300_1683259044-Thumbnail_Liputan6.com-3.jpg)

