Hasil PSBS Biak vs Bhayangkara FC: Badai Pasifik Tumbangkan The Guardian dengan Skor Telak

Hasil PSBS Biak vs Bhayangkara FC: Badai Pasifik Tumbangkan The Guardian dengan Skor Telak
Pablo Andrade ketika membela PSBS Biak di BRI Super League musim 2025/2026 (c) Dok. Ileague

Bola.net - Kemenangan dengan skor telak didapat PSBS Biak saat menjamu Bhayangkara FC pada pekan ke-17 BRI Super League, Senin (12/1) petang WIB. Pada duel yang dimainkan di Stadion Maguwoharjo itu, PSBS Biak menang dengan skor 4-1.

PSBS Biak awalnya seperti akan bernasib buruk saat Pablo Andrade dan Kadu Monteiro mengalami cedera pada awal laga. Mereka harus diganti, bahkan ketika laga belum berjalan 20 menit.

Namun, Badai Pasifik justru tampil impresif pada situasi sulit. Sandro Embalo membuka keran gol mereka pada menit ke-25. Setelah itu, pada menit ke-37, giliran Mohcine Hassan yang membobol gawang Agil Savik.

PSBS Biak tidak lagi terbendung. Setiap aksi ofensif mereka selalu mengancam. Dua gol lain didapat PSBS sebelum babak pertama usai lewat aksi Ruyery Blanco pada menit 45 dan Luquinhas pada menit 45+8. PSBS unggul empat gol tanpa balas.

Bhayangkara FC mencoba bangkit pada babak kedua. Pelatih Paul Munster memainkan Ilija Spasojevic, Stjepan Plazonja, dan Muhammad Ferarri pada awal babak kedua. Hanya saja, kualitas serangan Bhayangkara FC masih jauh dari harapan.

Usaha Bhayangkara FC akhirnya berbuah manis saat umpan matang Lautaro Belleggia mampu disambut Spasojevic menjadi gol. Skor jadi 1-4. Pada sisa waktu yang ada, tidak ada gol tambahan yang tercipta.

PSBS Biak akhirnya menutup laga dengan skor 4-1. Hasil yang membuat mereka berada di peringkat ke-15 klasemen dengan 16 poin, unggul enam poin dari Persis Solo yang ada di zona degradasi. Sementara, Bhayangkara FC berada di peringkat ke-9 dengan 22 poin.

1 dari 2 halaman

Daftar Susunan Pemain

PSBS Biak (4-3-3): Kadu Monteiro; Nurhidayat Haris, Arif Budiyono, Sandro Embolo, Pablo Andrade; Eduardo Barbosa, Yano Putra, Luquinhas; Heri Susanto, Mohcine Hassan, Ruyery Blanco.

Pelatih: Kahudi Wahyu.

Bhayangkara FC (4-3-3): Aqil Savik; Putu Gede, Nehar Sadiki, Slavko Damjanovic, Firza Andika; Moises Caicedo, TM Ichsan, Christian Ilic; Fareed Sadat, Dendy Sulistyawan, Frenky Missa.

Pelatih: Paul Munster.

Pertandingan Selanjutnya
Liga 1 Liga 1 | 25 Januari 2026
Persib Bandung Persib Bandung
19:00 WIB
PSBS Biak PSBS Biak