
Bola.net - - Arema FC bisa jadi tak terlalu risau dengan absennya Esteban Vizcarra pada laga kontra Bali United, Sabtu mendatang. Mereka masih bisa memainkan marquee player Juan Pablo Pino untuk mengisi posisi Vizcarra dalam pertandingan lanjutan Liga 1 tersebut.
Pelatih Arema FC, Aji Santoso, menyebut peluang Pino untuk turun pada pertandingan ini cukup besar. Pasalnya, eks pemain Galatasaray ini juga sudah menunjukkan tekad dan semangatnya dalam sejumlah sesi latihan.
"Pino saya lihat sangat semangat pada sesi latihan. InsyaAllah akan kita beri kesempatan main," ujar Aji.
Pelatih berusia 47 tahun ini juga menyebut alasan lain terkait keputusannya bakal memainkan Pino. Aji mengaku keputusannya ini sebagai bentuk sikap fair bagi eks penggawa AS Monaco ini.
"Saya memainkan pemain berdasar pertandingan terakhir dan persiapan. Nah, pada sesi persiapan, Pino sangat bagus," tuturnya.
Pino sendiri sebelumnya sudah diparkir dalam tiga pertandingan Arema FC. Ia tak sekalipun bermain pada laga-laga kontra Mitra Kukar, Persija Jakarta dan Perseru Serui. Hal ini menyusul penampilan pemain 30 tahun tersebut yang dinilai belum sesuai ekspektasi pelatih.
Di sisi lain, manajemen Arema FC menyambut positif kemungkinan Pino bakal dimainkan pada laga ini. Mereka ingin melihat permainan Pino, sebelum mengambil keputusan terkait masa depan pemain asal Kolombia ini di Arema.
"Saya sudah dapat laporan bahwa progressnya bagus. Nah, pada pertandingan lawan Bali United kita bisa lihat," kata General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.(den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Mei 2018 07:27 -
Bola Indonesia 3 April 2018 17:00Hadapi Barito Putera, Eks Gelandang Arema FC Jadi Atensi Persebaya
-
Bola Indonesia 1 April 2018 00:50Barito Putera Berharap Banyak Pada Eks Gelandang Arema FC Ini
-
Bola Indonesia 17 November 2017 19:25 -
Bola Indonesia 19 September 2017 18:22
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 17 November 2025 15:46 -
Otomotif 17 November 2025 15:41 -
Piala Dunia 17 November 2025 15:34 -
Liga Inggris 17 November 2025 15:31 -
Liga Spanyol 17 November 2025 15:29 -
Liga Inggris 17 November 2025 15:18
MOST VIEWED
- Daftar Lengkap Pemenang FIFA Puskas Award: Dari Cristiano Ronaldo, Pemain Malaysia, hingga Peluang Rizky Ridho
- Kata-Kata Berkelas Rizky Ridho Usai Masuk Nominasi Puskas Award 2025: Jujur, Saya Tidak Pernah Membayangkan Akan Sejauh Ini
- Gol Spektakuler Rizky Ridho Masuk Nominasi Puskas Award 2025, Sejajar dengan Declan Rice dan Lamine Yamal
- Hasil Sidang Komdis PSSI Putuskan Denda Persib Rp115 Juta, Rinciannya Flare Rp60 Juta, Pelemparan Botol Rp30 Juta, Suporter Away Rp25 Juta
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5127193/original/066317800_1739160234-IMG-20250210-WA0017.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386096/original/014747300_1760954212-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5303598/original/026021800_1754114147-WhatsApp_Image_2025-08-02_at_10.51.05_5933db21.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415180/original/043251200_1763363038-IMG_2892.jpg)

