
"Kami akan menghadapi Persija di Gianyar. Hal tersebut dikarenakan hukuman dari operator liga yang melarang mereka bermain di Jakarta," ujar CEO Bali United, Yabes Tanuri.
"Soal kenapa di Bali, memang permintaan mereka sendiri. Namun panitia penyelenggara (panpel) tetap dari kami," sambungnya.
Bali United sendiri bakal menghadapi Persija Jakarta pada laga pekan ke-17 ISC A 2016. Pertandingan ini, bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali.
Dengan dipilihnya Gianyar sebagai lokasi laga, Bali United bakal mendapat keuntungan. Pasalnya, mereka bakal bermain di kandang mereka sendiri dan didukung oleh suporter mereka.
Selain itu, catatan kandang skuat besutan Indra Sjafri ini bagus. Mereka belum sekalipun kalah di Gianyar. Bahkan, terakhir, mereka sukses mengalahkan tim papan atas Sriwijaya FC.
Sementara itu, Yabes berharap timnya bisa memanfaatkan keuntungan tersebut sebaik mungkin. Menurutnya, Fadil Sausu dan kawan-kawan wajib menampilkan permainan terbaik mereka pada laga ini demi memastikan kemenangan.
"Kami pastinya ingin meraih tiga poin lawan Persija. Selain karena kami akan bermain di depan ribuan suporter, kami juga ingin menutup putaran pertama dengan hasil positif. Mudah-mudahan para pemain mampu memanfaatkan momentum ini," ia memungkasi. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:04Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
-
Bola Indonesia 3 Januari 2026 09:56Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 3 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Voli 3 Januari 2026 13:20 -
Bola Indonesia 3 Januari 2026 13:04 -
Bola Indonesia 3 Januari 2026 12:51 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 12:25 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 11:52 -
Voli 3 Januari 2026 11:39
MOST VIEWED
- Laga Final Juara Paruh Musim BRI Super League 2025/26: Persib Bandung Vs Persija Jakarta
- Rumor Federico Barba Tinggalkan Persib Hidup Lagi, Disebut Selangkah Lagi Bergabung dengan Pescara di Serie B
- Media Jepang Nilai Persib Lebih Diunggulkan Saat Hadapi Ratchaburi di 16 Besar ACL 2
- Benarkah Persija Mengincar Ezra Walian dan Jaja untuk Putaran 2 BRI Super League? Mohamad Prapanca Menjawabnya
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5184902/original/051701300_1744351554-iPhone_16_di_Indonesia_01.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461538/original/084146200_1767419521-WhatsApp_Image_2026-01-03_at_11.40.25.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461504/original/063853100_1767418080-WhatsApp_Image_2026-01-03_at_12.16.49.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461473/original/038125800_1767417025-IMG-20260103-WA0008.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461446/original/081784600_1767416004-23633.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448646/original/067519700_1766035771-WhatsApp_Image_2025-12-18_at_12.16.57.jpeg)

