
Bola.net - - Barito Putera dan Borneo FC sama-sama sudah aman dari ancaman zona degradasi Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Kedua tim juga tidak punya peluang untuk mengejar gelar juara. Tapi, mereka akan saling bersua di pekan ke-33.
Meskipun sudah tidak lagi berpeluang juara dan degradasi, tapi duel antara Barito Putera dan Borneo FC akan tetap sengit. Pasalnya, kedua tim akan berlaga dalam sebuah duel yang bertajuk Derby Papadaan. Keduanya sama-sama berasal dari Kalimantan.
Pada duel kali ini, Barito Putera akan bertindak sebagai tuan rumah. Pasukan Jacksen F. Tiago akan menjamu Borneo FC di Stadion 17 Mei, Banjarmasin. Di stadion tersebut, musim ini belum ada tim tamu yang pulang dengan raihan tiga poin.
Dari segi materi pemain, kedua tim punya skuat yang relatif berimbang. Kualitas sang pelatih pun tidak perlu diragukan lagi. Barito Putera punya Jacksen F. Tiago. Sementara, Borneo FC punya sosok sekaliber Dejan Antonic.
Laga Derby Papadaan ini akan digelar pada Jum'at (30/11) malam WIB. Laga di Stadion 17 Mei bakal disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 18.30 WIB. Selain itu, laga juga akan disiarkan lewat streaming yang disediakan oleh vidio.com dalam tautan berikut ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Barito Putera (3-5-2): Muhammad Riyandi; Hansamu Yama Pranata, Aaron Michael Evans, Muhammad Rifqi; Gavin Kwan Adsit, Ady Setiawan, Paulo Sitanggang, Douglas Packer, Rizky Rizaldi Pora; Samsul Arif, Marcel Sacramento. Pelatih: Jacksen F Tiago
Borneo FC (4-3-3): Nadeo Agrawinata; Diego Michiels, Renan Da Silva, Wildansyah, Abdul Rahman; Sultan Samma, Dirga Lasut, Tijani Belaid; Titus Bonai, Matias Conti, Abrizal Umanailo. Pelatih: Dejan Antonic
Berita Video
Wawancara singkat dengan wanita cantik dari dunia futsal, Fithri Syamsu, soal Timnas Indonesia yang mengalami kegagalan di Piala AFF 2018.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 13:15
Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak: Cara Nonton di HP & TV
-
Tim Nasional 11 Oktober 2025 12:55
Cara Nonton Live Streaming Timnas Indonesia vs Irak dari HP Kamu!
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 12 Oktober 2025 14:28
-
Tim Nasional 12 Oktober 2025 14:20
-
Voli 12 Oktober 2025 14:20
-
Voli 12 Oktober 2025 14:20
-
Voli 12 Oktober 2025 14:20
-
Voli 12 Oktober 2025 14:20
HIGHLIGHT
- Selain Hugo Ekitike, 5 Selebrasi Pemain yang Beruj...
- 5 Pemain MU Paling Cepat Cetak 100 Gol, Bruno Fern...
- 10 Pemain Tercepat Raih 50 Gol Liga Champions: Haa...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 5 Pemain yang Berpeluang Besar Raih Ballon dOr 202...
- 5 Pemain Peraih Ballon dOr Terbanyak: Lionel Messi...
- Tampil Impresif di Lapangan, 11 Pemain Ini Malah G...