
Bola.net - Pelatih Arema FC, Milan Petrovic, angkat bicara soal kemungkinan hukuman yang harus diderita timnya, menyusul ulah sebagian suporter pada laga kontra Persebaya Surabaya. Milan pasrah dan siap menjalani apa pun sanksi yang kemungkinan bakal diterima skuatnya.
Terjadi pitch invasion pada laga antara Arema dan Persebaya, di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (06/10) lalu. Kala wasit meniup peluit panjang, ratusan Aremania menghambur ke dalam lapangan. Sejumlah Aremania pun masuk lapangan pada jeda antar babak.
Akibat insiden ini, PSSI memastikan akan memberikan sanksi kepada Arema FC dan panitia penyelenggara [Panpel]. PSSI telah mendapat laporan ihwal terjadinya sejumlah pelanggaran kode disiplin oleh suporter Arema yang mengganggu pelaksanaan laga.
"Jika PSSI menjatuhkan sanksi pada kami, saya paham dan akan sangat menghormatinya. Kenyataaannya memang sejumlah suporter masuk ke lapangan, dan hal ini memang melanggar aturan," ujar Milan, pada Bola.net, Senin (08/10).
Namun, menurut pelatih asal Serbia ini, PSSI harus mempertimbangkan sejumlah hal dalam menjatuhkan hukuman. Suporter masuk di penghujung laga bukan untuk menyakiti pemain lawan.
"Mereka masuk untuk berterima kasih pada para pemain Arema. Untuk menyalami dan mungkin menyentuh secara langsung pahlawan-pahlawan mereka yang baru saja meraih kemenangan. Saya menghormati upaya para suporter ini untuk mengapresiasi kerja dan raihan kami," tuturnya.
Berita Video
Berikut ini adalah cuplikan kesuksesan Sapto Yogo Purnomo yang memberikan medali emas kelima bagi Indonesia di ajang Asian Para Games 2018.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Desember 2025 11:25Tempat Menonton Arema FC vs Persita Tangerang: Tayang di TV Mana?
LATEST UPDATE
-
Otomotif 3 Januari 2026 08:34 -
Otomotif 3 Januari 2026 08:34 -
Otomotif 3 Januari 2026 08:34 -
Otomotif 3 Januari 2026 08:34 -
Liga Italia 3 Januari 2026 08:16 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 08:15
MOST VIEWED
- Laga Final Juara Paruh Musim BRI Super League 2025/26: Persib Bandung Vs Persija Jakarta
- Rumor Federico Barba Tinggalkan Persib Hidup Lagi, Disebut Selangkah Lagi Bergabung dengan Pescara di Serie B
- Media Jepang Nilai Persib Lebih Diunggulkan Saat Hadapi Ratchaburi di 16 Besar ACL 2
- Benarkah Persija Mengincar Ezra Walian dan Jaja untuk Putaran 2 BRI Super League? Mohamad Prapanca Menjawabnya
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461330/original/076904400_1767371828-1000888152.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461241/original/028256500_1767349781-IMG_7311.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461317/original/005287200_1767368421-IMG_6209.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461315/original/017165100_1767366829-ekspresi-prabowo-dengar-pemikiran-ahy-soal-pemulihan-pasca-bencana-di-aceh-c08beb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461312/original/069463400_1767366193-prabowo-dinynyiri-3c8419.jpg)
