
Bola.net - - Keinginan klub-klub peserta Liga 1 untuk mengetahui kapan kick-off kompetisi resmi digelar akan segera terpenuhi. Sebab, PSSI mengungkapkan bahwa mereka akan mengumumkannya pada 15 Maret 2017.
PSSI berencana mengumpulkan seluruh perwakilan 18 klub peserta Liga 1 pada tanggal tersebut. Saat itu, federasi sepakbola di Indonesia tersebut juga bakal mengumumkan siapa CEO PT Liga Indonesia Baru.
“Nanti akan dibicarakan mengenai jadwal kompetisi, regulasi, dan verifikasi yang akan dilakukan,” ujar Sekretaris Jendral PSSI, Ade Wellington di Kantor PSSI, Jakarta, Sabtu(4/1).
Di waktu yang sama, PSSI juga berencana menentukan kick-off Liga 2. Selain itu, mereka juga akan mengundang klub peserta Liga 2 dan Asosiasi Provinsi (Asprov) pada 17-18 Maret mendatang.
“Untuk liga 2 masih dibicarakan makanya kami juga akan panggil perwakilan klub Liga 2 dan Asprov untuk sosialisasi Liga 3 dan beberapa kompetisi seperti U-17 dan U-15,” terangnya.
Namun sebelum bertemu dengan perwakilan klub-klub dan asprov, PSSI akan menggelar rapat Exco terlebih dahulu. “Rapat Exco PSSI akan diselenggarakan pada Sabtu 11 Maret 2017. Di situ akan dibahas pula mengenai siapa CEO PT Liga Indonesia Baru,” ungkapnya.
Sebelumnya, PSSI berencana menggelar Liga 1 pada 26 Maret 2017. Namun, hal itu urung terjadi lantaran persiapan yang belum matang.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...