
Bola.net - Sejumlah sponsor berdatangan dan melakukan kerja sama dengan kontestan Liga 2, RANS Cilegon FC. Satu di antaranya yaitu perusahaan yang bergerak di bidang transportasi, Juragan99 Trans.
Juragan99 Trans akan memberikan sebuah bus mewah untuk RANS Cilegon FC. Kendaraan serupa juga sebelumnya pernah diberikan kepada kontestan Liga 1, Arema FC.
"Tahun lalu saya mensponsori Bali United dan Arema FC. Khusus Arema FC, saya kasih bus," ujar bos Juragan99 Trans, Gilang Widya Pramana, saat jumpa pers di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jumat (23/4).
"Tahun ini kami rencananya akan kasih bus mewah sekelas Eropa ke Rans Cilegon FC. Kami berharap Rans Cilegon FC bisa naik kasta ke Liga 1," katanya menambahkan.
Selain Juragan99 Trans, RANS Cilegon FC juga sudah punya dua sponsor lain. Yaitu Raja Coin dan SAS designs.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Kedatangan 40 Sponsor
Sementara itu, Chairman RANS Cilegon FC, Raffi Ahmad mengatakan, pihaknya sudah kedatangan 40 sponsor. Tapi, ia belum bisa mengumumkannya sekarang.
"Ada beberapa sponsor yang mau masuk dan akan kami perkenalkan setelah lebaran," tutur Raffi.
"Kami butuh sponsor karena kami tidak satu tahun di sepak bola. Kami ke sponsor juga berbicara secara kekeluargaan," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Oktober 2025 17:05
Resmi! Persipura CLBK dengan Rahmad Darmawan, Memori Juara Liga Indonesia 2005
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 15:57
-
News 22 Oktober 2025 15:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:41
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...