
Bola.net - - Pelatih Arema FC, Joko Susilo tak banyak berkomentar terkait hasil drawing Perempat Final Piala Presiden 2018. Joko mengaku timnya siap menghadapi siapa pun meski tidak akan diperkuat oleh dua pilar asingnya.
Arema FC berjumpa Sriwijaya FC pada Perempat Final Piala Presiden 2018 yang dihelat di Stadion Manahan, Minggu . Arema FC lolos ke babak ini dengan status pemuncak Grup E. Sementara, Sriwijaya FC sebagai kampiun Grup A.
"Kami tidak memilih lawan. Siapa pun, kami siap. Pasalnya, di kompetisi nanti, kami akan bertemu semua tim. Jadi, tak ada pilih-pilih lawan," ujar Joko.
Pelatih yang biasa disapa Gethuk memiliki modal bagus jelang menjalani fase perempat final ini. Ia sudah memiliki gambaran ihwal kekuatan lawan. "Pasti kami sudah ada gambaran. Ini normal saja, seperti tim-tim lain juga," tuturnya.
Gethuk juga mengaku siap tampil tanpa dua pemain pilarnya, Thiago Furtuoso dan Arthur Cunha, pada pertandingan ini. Kedua pemain asal Brasil tersebut akan absen di babak perempat final lantaran harus menjalani sanksi akumulasi kartu kuning.
Menurut Gethuk, kendati absennya kedua pemain bisa menggerus kekuatan tim, kehilangan Thiago dan Arthur harus disikapi positif oleh Arema. Bagi Gethuk, ini tak ubahnya sebagai ujian kesiapan Arema di kompetisi Liga 1.
"Kami bersikap realistis. Nanti di kompetisi kemungkinan kami juga akan tanpa pemain-pemain ini. Kami harus siap dengan segala situasi ini," ucapnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 November 2025 10:30Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 8 November 2025
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 18 November 2025 06:45 -
Amerika Latin 18 November 2025 06:30 -
Bola Indonesia 18 November 2025 04:37 -
Bola Indonesia 18 November 2025 04:17 -
Bola Indonesia 18 November 2025 04:14 -
Liga Italia 18 November 2025 00:54
MOST VIEWED
- Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025
- RESMI: Rizky Ridho Perpanjang Kontrak di Persija Jakarta hingga 2028, Ngebet Juara BRI Super League
- Surat Terbuka Rizky Ridho Usai Bertahan di Persija Jakarta hingga 2028: Salah Satu Kontrak Pemain Terbaik yang Pernah Ada
- Rizky Ridho Masukkan Klausul Bermain ke Luar Negeri di Kontrak Baru Persija Jakarta hingga 2028
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415483/original/037741600_1763373230-Wakil_Ketua_DPR_Cucun_Ahmad_Syamsurijal_fasilitasi_pertemuan_BGN_dan_ahli_gizi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415763/original/032305400_1763423525-1001266137.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415605/original/081676100_1763381795-Longsor_Banjarnegara.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415754/original/045037400_1763421619-1000767372.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5415565/original/060807600_1763378230-IMG_2884.jpeg)

