
Bola.net - Wahyudi Hamisi memilih bergabung dengan PSS Sleman untuk kompetisi musim depan. Dia hengkang dari Borneo FC setelah lima musim membela klub kebanggaan Kota Samarinda itu.
Wahyudi memutuskan hijrah ke PSS karena ingin mengikuti jejak rekan setimnya, Jonathan Bustos. Keseriusan manajemen Laskar Sembada juga memengaruhi keputusannya.
"PSS sejak awal lebih intens melakukan komunikasi dengan saya," ungkap Wahyudi Hamisi dalam keterangan yang diterima Bola.net.
"Kemudian, ada panutan saya bermain di sini, yakni Jonathan Bustos. Selain itu saya juga sering bermain dengannya," pemain asal Kotamobagu, Sulawesi Utara itu menambahkan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Suasana Kota
Wahyudi Hamisi juga senang dengan suasana Kota Sleman. Itu pula yang menjadi alasan dirinya menerima tawaran klub berjuluk Super Elang Jawa tersebut.
"Memilih bermain di Sleman karena ada banyak teman di sini. Suasana kotanya juga bagus dan itu menjadi alasan saya bergabung bersama PSS," lanjut Wahyudi Hamisi.
"Semoga saya bisa memberikan yang terbaik untuk PSS nantinya. Tidak sabar bermain di stadion Maguwoharjo dan di depan dukungan para suporter yang tentu akan ditunggu," terangnya.
Adaptasi Lancar
Lebih lanjut, Wahyudi Hamisi mengaku tak kesulitan untuk beradaptasi dengan PSS Sleman. Dia sudah ikut latihan perdana bersama tim sejak 10 Mei lalu.
"Adaptasi sama teman-teman di PSS saat ini prosesnya bagus karena teman-teman disini baik dan terbuka menerima saya," terang Wahyudi Hamisi.
"Selain itu, ada pemain disini yang sudah kenal lama seperti Kevin Gomez dan Ibrahim Sanjaya," tegas gelandang 25 tahun tersebut.
Dibantu Kevin Gomes
Kevin Gomes memang pernah membela Borneo FC selama semusim sejak tahun 2020. Sehingga, keduanya cukup dekat dan saling membantu.
"Teman yang paling dekat dengan saya adalah Kevin. Hal ini karena di tim sebelumnya sering jalan bareng," kata melanjutkan.
"Jadi, yang membantu saya untuk adaptasi dengan teman-teman yang lain adalah Kevin," tandas jebolan tim junior Borneo FC tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Januari 2026 06:59Persita vs Borneo FC: Alasan Kekalahan Borneo FC di Tangan Persita
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Januari 2026 15:30 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 15:01 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 14:30 -
Bola Indonesia 11 Januari 2026 14:02 -
Liga Italia 11 Januari 2026 14:00 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 14:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2913249/original/058240300_1568693252-KPK_1.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469441/original/064202400_1768117589-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_14.40.55.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469427/original/099173100_1768116915-IMG_0920.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469403/original/057914600_1768115739-77e037a1-9e5e-4aca-b9e5-4aebd00efd9b.jpg)

