
Bola.net - Jeda internasional memberi angin segar bagi Cristiano Ronaldo. Sebab, pada laga terakhirnya bersama Manchester United, pemain 36 tahun itu nampak frustrasi dengan situasi yang terjadi di lapangan.
United sempat berada di atas angin pada awal musim 2021/2022. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer mendapatkan hasil bagus. Ronaldo juga langsung memberi kesan yang impresif pada laga 'debut' dengan mencetak dua gol ke gawang Newcastle.
Tapi, United kini berada pada fase yang sulit. Empat laga terakhir sebelum jeda internasional, United dua kali kalah dan sekali imbang. Hasil imbang melawan Everton menjadi momen yang pelik bagi United.
2 Alasan Ronaldo Frustrasi
United ditahan imbang 1-1 oleh Everton pada laga pekan ke-7 Premier League 2021/2022. Bermain di Old Trafford, raihan satu poin bukanlah hasil yang diharapkan United. Ronaldo frustrasi dengan situasi tersebut.
Ronaldo tidak bersalaman atau menyapa fans usai laga. Ronaldo langsung masuk ke ruang ganti dengan ekspresi wajah yang kesal.
"Saya tidak tahu mengapa Cristiano Ronaldo tidak mau menjabat tangan setelah pertandingan melawan Everton, terutama jika mereka menawarkan untuk melakukannya. Saya pikir dia seharusnya menjabat tangan mereka," ucap Nigel Winterburn.
"Kadang-kadang, Anda bisa frustrasi dan tidak senang dengan apa yang terjadi. Rasa frustrasinya mungkin karena hasil dan karena dia tidak bermain sejak awal pada laga tersebut," sambung eks bintang Premier League.
Imbang Seperti Kalah
Winterburn tidak melihat rasa frustrasi Ronaldo sebagai hal yang buruk. Sebab, dia tahu bahwa Ronaldo selalu ingin bermain sejak menit awal. Selain itu, hasil imbang di kandang bagi United yang ingin juara Premier League adalah sebuah petaka.
"Manchester United harus menang di kandang, jadi hasil Everton harus dianggap sebagai poin yang hilang," kata Winterburn.
"Jika mereka dianggap sebagai tim penantang gelar juara, itu tidak bisa terus-menerus terjadi, atau mereka akan kehilangan gelar. Saya pikir mereka akan keluar dari persaingan. Tiga tim teratas lainnya akan secara konsisten memaksakan kemenangan," tegas Winterburn.
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester Evening News
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Obral! Manchester United Siap Jual Murah Jesse Lingard di Bulan Januari
- Raphael Varane dan Harry Maguire Cedera, Siapa Bek Tengah yang Bisa Diandalkan Solskjaer?
- Manchester United Lagi Krisis Bek? Belajarlah dari Liverpool!
- Newcastle Cari Manajer Juara, Rio Ferdinand Sodorkan Nama Antonio Conte
- Rio Ferdinand Sarankan Newcastle Rekrut Jesse Lingard, Raheem Sterling dan Declan Rice
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

