
- Arsenal sukses mempertahankan laju positif mereka di pekan keempat Premier League 2018/19. Melawat ke markas Cardiff City, Minggu (2/9) malam WIB, The Gunners menang dengan skor tipis 3-2. Kemanangan ini sangat penting untuk menjaga kepercayaan diri skuat Arsenal.
Sebelumnya, Arsenal menderita kekalahan beruntun di pekan pertama dan kedua atas Manchester City. Tim asuhan Unai Emery itu baru meraih kemenangan atas West Ham di laga ketiga dan berhasil mempertahankan laju positif tersebut dengan kemenangan ini.
Salah satu gelandang Arsenal, Aaron Ramsey menyebut kemenangan itu tak datang dengan mudah. Bermain di markas Cardiff selalu sulit dan karena itulah kemenangan itu sangat penting.
Ramsey memuji mental skuat Arsenal yang mampu mengatasi tekanan dari pendukung Cardiff. Baca penjelasannya di bawah ini:
Enam Poin
Menurut Ramsey, satu hal yang membuat Arsenal berhasil meraih kemenangan adalah efektivitas mereka. Ramsey menilai penampilan Arsenal di laga tersebut sangat memuaskan karena sukses memaksimalkan setiap peluang yang mereka ciptakan.
"(Kemenangan) ini masif. Kami ingin memaksimalkan peluang yang kami ciptakan hari ini dan kami berhasil melakukannya. Kami menjalani awal yang sulit melawan Man City dan Chelsea tetapi sekarang kami sudah mendapat enam poin," tegas Ramsey di laman resmi arsenal.
"Kami tahu bermain di sini (kandang Cardiff) selalu sulit. Pendukung mereka luar biasa dan selalu mendukung timnya. Jika mereka menciptakan peluang, anda bisa merasakan atmosfer itu. Kami berbuat baik di akhir untuk mengatasi itu."
Emosional

Lebih lanjut, laga tersebut lebi spesial bagi Ramsey yang merupakan mantan pemain Cardiff. Baginya, bermain di Cardiff City Stadium selalu emosional. Dia bersyukur bisa kembali ke stadion yang membesarkan namanya sebagai pesepak bola profesional.
"(Kembali ke sini) selalu emosional. Saya senang kembali ke sini, bermain di lapangan ini dan di depan pendukungnya."
"Ini adalah tempat saya berkembang dan mendapat kesempatan untuk bermain sepak bola, jadi saya sangat bersyukur untuk kesempatan itu, rasanya menyenangkan bisa kembali lagi," pungkas dia. (ars/dre)
Tonton Vidio Menarik Ini
Berita video mengenai acara penutupan Asian Games 2018 diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (2/9/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 17:29
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45 -
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

