
Bola.net - Manchester United kembali gagal memetik tiga poin setelah ditahan imbang oleh Fulham. Berikut catatan menarik dari pertandingan ini.
Manchester United bertandang ke Craven Cottage, Minggu (24/8/2025) malam WIB. Laga pekan kedua Premier League 2025/2026 itu berakhir dengan skor 1-1.
Gol pembuka lahir dari situasi bola mati pada menit ke-58. Sundulan Leny Yoro membentur Rodrigo Muniz dan membuat kiper Bernd Leno terkecoh.
Namun keunggulan tersebut tidak bertahan lama. Emile Smith Rowe yang baru masuk sebagai pemain pengganti sukses membobol gawang Altay Bayindir pada menit ke-73.
Hasil imbang ini membuat Manchester United besutan Ruben Amorim masih tanpa kemenangan di dua laga awal. Setan Merah baru meraih satu poin, sedangkan Fulham asuhan Marco Silva kini mengoleksi dua angka.
Sejumlah catatan istimewa ditorehkan selepas pertandingan Fulham melawan Manchester United. Berikut ini adalah perinciannya.
Catatan Menarik Duel Fulham vs Manchester United

1. Manchester United gagal menang dalam dua laga pembuka Premier League musim ini. Ini baru kedua kalinya dalam 11 musim terakhir mereka mengalaminya, setelah sebelumnya terjadi pada 2022/2023.
2. Fulham tidak kalah dalam dua dari empat pertemuan terakhir kontra MU (1 menang, 1 imbang, 2 kalah). Jumlah itu sama dengan 14 pertemuan sebelumnya (2 imbang, 12 kalah). Uniknya, ini pertama kalinya Fulham tidak kalah dari MU di kandang sejak Agustus 2010, setelah 8 kekalahan kandang beruntun.
Catatan Menarik Duel Fulham vs Manchester United

3. Sejak awal musim lalu, hanya Genoa (30 laga) yang lebih sering gagal mencetak gol di babak pertama dibanding MU (29 laga) di lima liga top Eropa.
4. Untuk pertama kalinya sejak 2010, Fulham berhasil menghindari kekalahan dari MU saat bermain di kandang, menghentikan tren 8 kekalahan beruntun.
5. Sejak awal musim 2023/24, Fulham sudah mencetak 7 gol bunuh diri di Premier League. Jumlah itu menjadi yang terbanyak bersama Tottenham, Sheffield United, dan West Ham.
Sumber: Opta, Premier League
Klasemen Premier League
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:31Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
-
Tim Nasional 14 Januari 2026 17:04Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 14 Januari 2026 20:08 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 20:00 -
Tim Nasional 14 Januari 2026 19:52 -
Liga Italia 14 Januari 2026 19:45 -
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026 18:01 -
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026 17:55
MOST VIEWED
- Ini Reaksi Ruang Ganti Manchester United Terkait Kabar Michael Carrick jadi Manajer Interim
- Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
- Terungkap! Inilah Akar Masalah Ruben Amorim vs Manchester United yang Berujung Pemecatan
- Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5407477/original/094689100_1762742879-AP25313610093431.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472056/original/042066600_1768308394-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5462730/original/000842500_1767588089-vinicius_jr_xabi_alonso_real_madrid_real_betis_ap_pablo_garcia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5470048/original/072828800_1768196228-AP26011774224040.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5344785/original/086817000_1757493316-1000904775.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/3925370/original/086758200_1644127682-pelecehan.jpg)

