
Bola.net - Sebuah sanjungan diberikan Christian Eriksen kepada Hannibal Mejbri. Ia percaya gelandang muda Manchester United itu bakal semakin bersinar di skuad Setan Merah.
Pada akhir pekan kemarin, Manchester United berhadapan dengan Brighton di Old Trafford. Pada laga ini, Mejbri dimainkan sebagai pemain pengganti oleh Erik Ten Hag.
Masuk saat timnya tertinggal 3-0, sang gelandang memberikan dampak instan. Tidak sampai lima menit pasca ia masuk, ia berhasil mencetak gol bagi Setan Merah.
Eriksen girang melihat sang junior berhasil mencetak gol di skuat Manchester United. "Saya benar-benar gembira dengan keberhasilannya itu," ujar Eriksen kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Buah Kerja Keras

Eriksen menyebut bahwa gol yang dicetak Mejbri ke gawang Brighton itu bukanlah gol keberuntungan semata.
Ia menyebut sang junior benar-benar bekerja keras dan gol itu merupakan buah dari kerja kerasnya.
"Dia adalah anak yang baik, dan seperti yang anda lihat ia selalu bekerja keras di atas lapangan. Jadi ia layak mencetak gol itu," sambung Eriksen.
Situasi Kurang Bagus

Eriksen menyebut bahwa gol itu bakal mendongkrak kepercayaan diri sang pemuda. Namun ia menyayangkan Hannibal mencetak gol itu saat MU kalah, sehingga dampak yang timbul tidak bisa lebih besar.
"Sangat disayangkan ia mendapatkan gol pertamanya di saat tim kami kalah," sambung Eriksen.
"Jika pada saat itu kami menang, maka sensasi yang muncul untuknya dan para pemain yang lain akan sangat berbeda. Dia akan jadi pemain yang penting bagi kami," imbuhnya.
Laga Berikutnya

Manchester United saat ini sedang mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya.
Setan Merah akan memainkan pertandingan pertama mereka di UCL 2023/2024 di kandang Bayern Munchen, Kamis (21/9/2023) dini hari nanti.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 10:58 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:45 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:33 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:25 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:17 -
Liga Inggris 22 Januari 2026 10:08
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480231/original/077366700_1769050197-Screenshot_2026-01-22_094022.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480041/original/022842900_1769010030-upload_a6250f48a508caeb501e297bc1ec5165_8a470f0d-b989-48d9-b381-1ccb0baf2357.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480209/original/055827300_1769049427-53be1b51-4a07-4337-a7d7-3ea2480321b2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1450885/original/093154300_1483085823-20161230-Malam-Tahun-Baru-Jakarta-Transjakarta-YR4.jpg)

