
Bola.net - Manajer Brentford, Thomas Frank buka suara terkait spekulasi masa depan Ivan Toney. Ia mengakui sang striker bisa cabut dari Brentford di bulan Januari nanti.
Toney bisa dikatakan salah satu pemain andalan The Bees. Tiga musim terakhir ia menjadi mesin gol utama Brentford.
Ketajaman striker asal Inggris ini menarik ketertarikan sejumlah klub top Inggris. Sebut saja Arsenal, Chelsea, dan Manchester United dilaporkan berminat pada jasa sang striker.
Frank tidak kaget jika sang striker diincar klub-klub top Inggris saat ini. "Saya bisa memahami mengapa ada banyak sekali rumor terkait masa depannya [Toney]," buka Frank kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Striker Berkualitas

Menurut Frank, Toney memiliki bakat yang luar biasa besar sebagai seorang striker. Ia yakin Toney bakal jadi sosok predator haus gol jika ia bermain di tim-tim besar.
"Bagi saya, ia adalah salah satu striker terbaik saat ini. Saya tidak melihat ada banyak striker yang lebih bagus darinya untuk saat ini," sambung Frank.
"Dia sangat tenang, penyelesaian akhirnya bagus, dan ia punya mentalitas yang top. Bayangkan jika ia bergabung dengan klub top, ia bisa dengan mudah mencetak 20 atau 25 gol dalam satu musim."
Bisa Dilepas

Frank juga mengakui bahwa Brentford tidak punya daya untuk mempertahankan Toney. Jadi jika ada tawaran bagus masuk untuk sang striker, maka mereka akan mengikhlaskan kepergiannya.
"Saya rasa di dunia ini, hanya ada lima atau enam klub yang tidak mudah menjual pemain mereka. Selebihnya akan jadi klub penjual pemain," sambung Frank.
"Kami akan menjualnya jika ada tawaran yang bagus untuknya. Selain itu saya juga akan melepaskannya jika saya rasa waktunya tepat," ia menandaskan.
Masih Dihukum

Toney sendiri sejauh ini tidak bisa membela Brentford.
Ia terkena kasus judi sehingga ia diskors hingga Januari 2024 mendatang.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Januari 2026 11:06 -
Liga Champions 22 Januari 2026 10:45Cole Palmer Menghilang di Laga Chelsea vs Pafos, Cedera Lagi?
-
Liga Champions 22 Januari 2026 10:33 -
Liga Champions 22 Januari 2026 08:00Daftar Lengkap Tim Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2025/2026
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Januari 2026 12:43 -
Otomotif 22 Januari 2026 11:42 -
Liga Champions 22 Januari 2026 11:28 -
Tim Nasional 22 Januari 2026 11:21 -
Liga Inggris 22 Januari 2026 11:14 -
Liga Champions 22 Januari 2026 11:12
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480699/original/081489500_1769064809-AdnanIndah_R16_DaihatsuIndonesiaMasters2026_PBSI_20260122_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480711/original/033622100_1769065011-b7b9da4d-0f24-44b8-9940-17be4e37ddda.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480621/original/050439700_1769061678-FadiaTiwi_R32_DaihatsuIndonesiaMasters2026_PBSI_20260120_3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480644/original/031532000_1769062454-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_13.10.28.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3271970/original/074978700_1603116578-Foto-3.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478810/original/094393800_1768927580-1.jpg)

