
Bola.net - - Sebuah pengakuan diungkapkan oleh Jaap Stam. Bek legendaris setan merah itu mengakui bahwa ia ingin mengambil jabatan Jose Mourinho sebagai manajer MU di masa depan.
Jose Mourinho sendiri baru dua setengah tahun melatih setan merah. Ia pertama kali diangkat menjadi pelatih MU di tahun 2016 menggantikan sosok Louis van Gaal.
Sempat mendulang kesuksesan di dua musim pertamanya, Jose Mourinho mengalami tekanan besar musim ini. Tim setan merah bermain dengan kurang apik sehingga mereka tersingkir dari empat besar klasemen, sehingga banyak yang menuntut pelatih asal Portugal itu segera dipecat.
Stam sendiri mengakui bahwa ia sangat tertarik untuk melatih MU suatu saat nanti. "Saya harap saya bisa melatih sebuah klub top di masa depan," buka Stam kepada Voetbal Primeur.
Baca komentar lengkap sang bek kokoh itu di bawah ini.
Impian Besar
Stam sendiri mengakui bahwa ia memiliki sebuah cita-cita besar dalam karir kepelatihannya, yaitu melatih Manchester United.
"Saya rasa tidak mengejutkan jika Manchester United adalah tim impian yang ingin saya latih."
"Pada saat saya masih aktif bermain, klub ini selalu menjadi klub impian saya dan hal itu tetap berlaku hingga saat ini."
Kontroversional
Stam sendiri memang sempat menjadi pujaan di Old Trafford. Ia menjadi dinding yang kokoh bagi setan merah dalam kurun waktu 1998 hingga tahun 2001 silam.
Meski tampil apik, Sir Alex Ferguson memutuskan untuk menjual Stam secara kontroversional di tahun 2001. Sang pelatih kabarnya marah dengan tulisan Stam di otobiografinya yang banyak mendiskreditkan Sir Alex dan juga klubnya.
Stam sendiri sempat berkelana ke beberapa klub seperti AC Milan dan Ajax sebelum pensiun. Ia sempat dua musim melatih Reading sebelum dipecat pada bulan Maret Kemarin.
Panjat Posisi
Manchester United sendiri saat ini naik ke peringkat 8 klasemen sementara EPL usai mengalahkan Everton 2-1 di akhir pekan lalu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Januari 2026 13:48Head to Head Arsenal vs Man United: Tuan Rumah Unggul, tapi Ada Catatan Menarik
-
Liga Inggris 24 Januari 2026 12:44Arsenal vs Manchester United: Meriam London Superior, Setan Merah Terancam
LATEST UPDATE
-
Otomotif 24 Januari 2026 16:18 -
Bola Indonesia 24 Januari 2026 16:00 -
Liga Inggris 24 Januari 2026 16:00 -
Bola Indonesia 24 Januari 2026 15:35 -
Otomotif 24 Januari 2026 15:05 -
Liga Inggris 24 Januari 2026 15:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5456635/original/096053100_1766912433-david.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482703/original/032905200_1769240466-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481618/original/046441300_1769139854-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481718/original/073974300_1769143211-WhatsApp_Image_2026-01-23_at_11.39.13.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482655/original/001328400_1769236686-WhatsApp_Image_2026-01-24_at_13.06.13.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482514/original/029917200_1769226307-lula12.jpeg)

