
Bola.net - Siapa sangka opsi darurat seperti Sergio Reguilon mampu memikat hati penggemar Manchester United dalam sekejap? Gaung untuk mempermanenkan dirinya mulai berkumandang.
Reguilon didatangkan Man United jelang penutupan bursa transfer musim panas 2023. Ia dipinjam dari Tottenham dengan durasi selama satu musim.
Proses peminjaman ini bersifat sederhana. Tidak ada pembayaran apapun dan tidak ada klausul untuk membelinya di akhir masa peminjaman.
Toh, Reguilon didatangkan dengan tujuan bisa mengisi pos bek kiri Man United sementara waktu yang kebetulan sedang keropos karena ditinggal dua pemainnya cedera.
Di sisi lain, Reguilon bukan target utama Man United. Reguilon baru dipilih lantaran ada masalah saat hendak meminjam Marc Cucurella dari Chelsea.
Hasil Akhir Kurang Berpihak
Bek kiri berusia 26 tahun ini tidak disangka-sangka langsung tampil memikat. Padahal, Reguilon baru bermain sebanyak dua kali.
Debutnya dimulai saat Man United berjumpa Brighton pada pekan ke-5 Liga Inggris 2023/2024. Hasil akhirnya tidak bagus memang, Man United kalah 1-3.
Reguilon kembali dipercaya tampil sejak awal pada matchday 1 Grup A Liga Champions 2023/2024 melawan Bayern Munchen. Hasil akhirnya masih sama, Man United kalah 3-4.
Tampil Memikat
Meski begitu, Reguilon tampil memikat. Determinasinya ketika bertahan dan menyerang seolah menunjukkan dirinya sudah lama membela Man United.
Di laga melawan Munchen, Reguilon jadi orang yang menyemangati dan mengangkat Andre Onana yang lemas usai melakukan blunder pada gol pertama.
Reguilon juga dengan cepat beradaptasi dengan Marcus Rashford di sisi kiri. Keputusannya untuk overlap memperkaya variasi serangan Man United dari sisi kiri.
Permanenkan!
Penggemar Man United mulai sadar bahwa Reguilon hanya pemain pinjaman. Suara-suara untuk mempermanenkan Reguilon kini mulai berkumandang usai laga melawan Munchen.
Reguilon mainnya all in bgt. Permanen boleh sih
— Farhan (@nyariproyek) September 20, 2023
Pesaing Berat Shaw
Ada anggapan bahwa Reguilon adalah sosok yang tepat untuk bersaing dengan Shaw di posisi bek kiri daripada Tyrell Malacia.
Reguilon, ini pemain bisa jadi pelapis shaw kalo pengen di permanen. Speed, Passing sama umpan nya bagus. For me, dia lebih bagus dari malacia
— 9YEONSkie ୧⍤⃝🩵୧⍤⃝💜 | NAYEON'S MONTH 🐰 (@9YEONYNY) September 20, 2023
Sumber: X
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Mungkinkah Manchester United Pulangkan David de Gea untuk Gantikan Andre Onana?
- Jadwal Lengkap Premier League 2023/2024 di SCTV dan Vidio
- Saat Cristiano Ronaldo Reuni dengan Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer: 'Awalnya Bagus, Ternyat
- Ada Buyback Clause, Tottenham Berencana Pulangkan Harry Kane?
- Saling Sikut Tiga Klub Besar London untuk Dapatkan Jasa Ivan Toney
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...