
Bola.net - Di tengah banyaknya kritik yang menimpa Andre Onana, Erik ten Hag memberi dukungan penuh. Manajer Manchester United itu meyakini bahwa Andre Onana adalah kiper terbaik kedua di Premier League.
Andre Onana tidak tampil sesuai harapan pada awal musim 2023/2024, musim pertama sebagai kiper United. Namun, perlahan Andre Onana mampu tampil bagus dan mulai mendapat banyak pujian.
Hanya saja, blunder yang dibuat pada laga melawan Galatasaray di Liga Champions membuat Andre Onana kembali disorot. Kiper 27 tahun bikin blunder pada gol kedua yang bersarang di gawang Manchester United.
Performa Andre Onana bisa dibilang tidak optimal karena kebobolan tiga kali pada laga lawan Galatasaray. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Kiper Terbaik ke-2 di Premier League
Di Premier League, performa Andre Onana bisa dibilang cukup stabil. Eks Inter Milan itu kebobolan 16 kali dari 13 laga yang dimainkan. Andre Onana mampu bikin lima nirbobol. Tak ada kiper lain yang punya nirbobol lebih banyak darinya.
Nah, catatan itu membuat Erik ten Hag secara tegas memberi pembelaan pada Andre Onana di tengah derasnya kritik usai laga melawan Galatasaray.
"Jika Anda menganalisisnya dengan baik maka Anda akan melihat dia adalah penjaga gawang terbaik kedua di Liga Premier berdasarkan statistik," ucap Erik ten Hag dikutip dari Manchester Evening News.
"Expected preventing goals-nya adalah yang terbaik kedua di Premier League," imbuh Erik ten Hag.
Performa Minor di Liga Champions

Penampilan Andre Onana di Premier League bisa dibilang lebih baik daripada di Liga Champions. Sebab, dari lima laga di Liga Champions, Andre Onana kebobolan 14 kali dan baru sekali nirbobol.
"Andre Onana melakukannya dengan baik namun dia tahu bahwa di Liga Champions dia telah melakukan beberapa kesalahan," ucap Erik ten Hag.
"Namun secara keseluruhan dalam lima bulan pertama, dia melakukannya dengan baik," kata mantan manajer Ajax Amsterdam tersebut.
Sumber: MEN
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 26 Januari 2026 02:20Man of the Match Arsenal vs Manchester United: Patrick Dorgu
-
Liga Inggris 26 Januari 2026 01:34Hasil Arsenal vs Man Utd: Gol Spektakuler Matheus Cunha Bungkam Emirates
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 23:08
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 26 Januari 2026 04:46 -
Liga Inggris 26 Januari 2026 03:07 -
Liga Inggris 26 Januari 2026 02:51 -
Liga Italia 26 Januari 2026 02:28 -
Liga Inggris 26 Januari 2026 02:20 -
Liga Italia 26 Januari 2026 02:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483288/original/073482700_1769357867-000_93XG7YK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483285/original/058893000_1769356791-Screenshot_20260125_221700_Instagram.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482699/original/032773600_1769240464-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483246/original/046687900_1769348296-Longsor_Cisarua_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482931/original/031161800_1769293929-Kantong_jenazah_korban_terdampak_bencana_longsor_di_Pasirlangu__Cisarua__Kabupaten_Bandung_Barat.jpg)

