
Bola.net - Mantan gelandang Aston Villa Ian Taylor mengatakan kepada Liverpool dan Arsenal untuk tidak usah mengejar Douglas Luiz. Dia menegaskan kalau Luiz tidak akan meninggalkan Villa Park dan masih sangat bahagia di klub.
Douglas Luiz merupakan salah satu gelandang bertahan yang cukup menonjol di Premier League saat ini. Dia menjadi pemain kunci Villa asuhan Unai Emery.
Pada musim ini, Luiz sudah memainkan 26 pertandingan di semua kompetisi untuk Villa. Gelandang asal Brasil itu menyumbang enam gol dan lima assist dari penampilannya.
Maka wajar jika Luiz kemudian diincar oleh sejumlah klub Premier League. Pemain berusia 25 tahun itu kabarnya diminati Liverpool dan Arsenal.
Luiz Diminati Klub Lain
Taylor mengatakan bahwa Luiz sedang dalam performa yang sangat bagus. Tidak mengherankan kalau sang pemain diminati klub lain.
“Tidak mengherankan jika dia menarik minat dan itu adalah bukti penampilannya yang luar biasa," kata Taylor kepada TEAMtalk.
“Dia salah satu pemain terpenting di tim, dia sangat berpengaruh. Tim akan meliriknya karena performa yang dia tunjukkan dalam jangka waktu yang lama.
“Merupakan pujian yang sangat besar jika orang-orang membicarakan dia. Bagi saya, hal hebatnya adalah masih banyak lagi yang bisa diperoleh darinya.”
Tak Akan Pindah
Taylor mengatakan kalau Luiz masih bahagia di Villa. Karena itu, dia tidak melihat sang pemain akan pindah dalam waktu dekat ini.
“Dia menyatakan dia bahagia di Villa dan mengapa dia tidak bahagia?" tambahnya.
"Dia memainkan peran besar dalam kemenangan tim dan Anda tidak akan berpikir kepindahan akan menarik baginya saat ini."
Sumber: TEAMtalk
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)

