
Bola.net - Manchester United mulai bermanuver untuk mendatangkan Youri Tielemans dari AS Monaco. Setan Merah diberitakan sudah menghubungi klub Prancis itu untuk menegosiasikan transfer sang gelandang di musim panas ini.
Pemain Timnas Belgia itu menarik perhatian publik Inggris sejak bulan Januari kemarin. Ia tampil mengesankan bersama Leicester City semenjak ia dipinjamkan Monaco di awal tahun kemarin.
Performa gelandang 22 tahun itu diberitakan menarik perhatian Manchester United. Setan Merah diberitakan ingin menjadikan Tielemans sebagai motor permainan mereka mulai musim depan.
Menurut laporan jurnalis Belgia Kristof Tereur, United sudah bergerak untuk mendapatkan Tielemans. Mereka disebut sudah mulai bernegosiasi dengan AS Monaco untuk mendatangkan sang gelandang.
United mulai bergerak karena mereka harus bersaing dengan Leicester City. The Foxes diberitakan tengah mengupayakan untuk mempermanenkan Tielemans di musim panas ini.
Sejauh ini pihak Monaco diberitakan membuka pintu negosiasi dengan MU dan Leicester City. Pasalnya Tielemans dinilai hanya menjadi surplus di skuat Leonardo Jardim sehingga mereka memilih untuk melepaskannya di musim panas ini.
Tielemans sendiri juga diberitakan tertarik melanjutkan karirnya di Inggris, sehingga Monaco semakin bulat untuk menjual sang gelandang di musim panas ini.
Simak tuntutan Monaco untuk transfer Tielemans di bawah ini.
Bayar Mahal
Menurut laporan tersebut, pihak Monaco sudah menyatakan bahwa mereka siap menjual Tielemans di musim panas ini. Mereka disebut sudah menetapkan harga jual untuk gelandang 22 tahun tersebut.
Tielemans diberitakan akan dijual dengan mahar 40 juta pounds. Angka ini dipatok oleh Monaco setelah melihat potensi yang dimiliki sang gelandang.
Pihak Manchester United sendiri diberitakan tidak keberatan dengan tawaran ini. Untuk itu mereka tengah mengupayakan transfer sang pemain dalam waktu dekat.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 13:34Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 13:14MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 12:36MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
-
Liga Inggris 24 Oktober 2025 12:21
LATEST UPDATE
-
Otomotif 24 Oktober 2025 14:34 -
Otomotif 24 Oktober 2025 14:29 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 13:34 -
Otomotif 24 Oktober 2025 13:32 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 13:14 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 13:02
MOST VIEWED
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
- Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
- Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
- Guardiola Sebut Bintang Baru Man City Ini Salah Satu Talenta Terhebat yang Pernah Dilihatnya, Siapa Dia?
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...














:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5344951/original/017492000_1757497182-1000592086.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5069811/original/049538400_1735371310-Heri-Gunawan-1.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5298697/original/042202800_1753770072-20250729_085143.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5390628/original/097283200_1761285700-bocah_hidrosefalus_di_kudus_koma_lima_hari.jpg)
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/5390577/original/018550600_1761281982-Jumpa_pers_penetapan_delapan_tersangka_kasus_penyiksaan_mahasiswa_Unila_saat_diksar_Mahapel_di_Polda_Lampung.jpg)
:strip_icc():format(jpeg):watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/3651120/original/099822200_1638448960-peluru-nyasar-140516.jpg)
