
Bola.net - Sebuah prediksi dibuat oleh Danny Murphy. Pakar sepakbola Inggris itu menilai Manchester United berpeluang besar lolos ke Liga Champions dengan kembalinya Marcus Rashford.
Penyerang berusia 22 tahun itu bisa dikatakan menjadi pemain terbaik Setan Merah musim ini. Sang pemain menjadi pencetak gol terbanyak Setan Merah musim ini, sebelum ia mengalami cedera punggung di bulan Januari yang lalu.
Rashford sendiri saat ini sudah pulih dari cedera tersebut. Ia diberitakan sudah siap bermain ketika Premier League dilanjutkan pada pekan ini.
Murphy menilai bahwa Rashford adalah pemain yang layak ditunggu saat Premier League Restart ini dimulai. "Akan sangat menyenangkan melihat banyak pemain kembali bermain di atas lapangan setelah cedera," beber Murphy kepada The Daily Mail.
Baca komentar lengkap pakar sepakboal Inggris itu di bawah ini.
Jadi Pembeda
Murphy mengaku sangat antusias melihat Rashford kembali bermain di skuat Manchester United.
Ia menilai sang pemuda sudah menjadi pemain terbaik MU musim ini dan ia akan menjadi pembeda bagi Setan Merah di sisa musim ini.
"Salah satu pemain yang paling saya nantikan beraksi kembali adalah Rashford. Saya percaya ia bisa menghadirkan perbedaan yang besar untuk Manchester United."
Bakal Lolos ke UCL
Murphy cukup optimistis menyebut bahwa MU bakal lolos ke Liga Champions musim depan. Ia menilai Rashford akan membuat kontribusi yang besar untuk menghantarkan MU lolos ke Liga Champions musim depan.
"Jika ia menunjukkan performa seperti sebelum ia mengalami cedera di bulan Januari kemarin, maka Manchester United akan lolos ke Liga Champions."
"Musim ini ia berada dalam performa terbaik dalam karirnya. Jadi selamat datang kembali Marcus, selamat datang lagi sepakbola." ujarnya.
Laga Berat
Manchester United harus mengawali perjalanan mereka di Premier League Restart dengan sebuah laga berat.
Mereka akan mengunjungi kota London untuk menghadapi Tottenham Hotspur.
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 11:01Kalahkan Solskjaer, Michael Carrick Bakal Jadi Pelatih Interim Baru MU?
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:445 Pelajaran dari Man Utd vs Brighton: Setan Merah Terjerembap ke Titik Terendah
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:40Diogo Dalot: Manchester United Tidak Pantas Tersingkir dari FA Cup!
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:27Manchester United Bakal Umumkan Manajer Interim Baru Paling Lambat Besok
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:16
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 12 Januari 2026 11:35 -
Otomotif 12 Januari 2026 11:25 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 11:13 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 11:01 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:44 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 10:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Daftar 5 Wasit Terbaik Dunia 2025: Michael Oliver ...
- 3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
- 7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho...
- 6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano R...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469933/original/094415500_1768192154-Screenshot_2026-01-12_at_11.23.26.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469847/original/067748000_1768187889-AP26012072978761.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5467287/original/009416300_1767869464-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5282505/original/016040500_1752477391-20250714_102129.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1903111/original/072272200_1518697871-Mogok-Kelapa-Gading-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469885/original/020550500_1768189949-IMG_3899.jpg)

