
Bola.net - Tiga klub raksasa Premier League, yakni Manchester United, Liverpool, dan Arsenal dikabarkan tengah memantau perkembangan bintang muda milik Sporting Lisbon bernama Nuno Mendes.
Nama Nuno Mendes mencuat sejak musim lalu. Dalam musim debutnya bersama Sporting, pemain yang baru berusia 18 tahun tersebut tampil sebanyak sembilan kali.
Baru-baru ini Sporting mengikat Nuno Mendes dengan kontrak berdurasi lima tahun. Klub raksasa Portugal itu pun tak punya keinginan melepas sang pemain dalam waktu dekat.
Ketertarikan dari Inggris
Media Portugal, O Jogo melansir kabar yang menyebut bahwa Arsenal masuk dalam perburuan tanda tangan Nuno Mendes yang berposisi sebagai bek kiri.
Arsenal mengikuti jejak dua rivalnya, Manchester United dan Liverpool yang sudah lebih dulu mengamati perkembangan Nuno Mendes.
Nuno Mendes sendiri diyakini memiliki nilai klausul rilis mencapai 45 juta euro dalam kontraknya bersama Sporting. Artinya, klub peminat Mendes harus bersedia menebus nilai tersebut jika ingin menggaetnya.
Ketertarikan AC Milan
Selain tiga klub papan atas Premier League, Nuno Mendes kabarnya juga membuat klub top Serie A Italia, AC Milan ikut kepincut.
Bahkan, kubu Milan diklaim sudah lebih dulu melakukan pergerakan mendekati Nuno Mendes dan Sporting.
Milan diyakini sudah mengatakan pada Sporting Lisbon bahwa mereka bersedia memboyong Nuno Mendes dengan biaya 15 juta euro.
Sumber: O Jogo
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 02:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
- Punya Aura yang Sama Dengan Sir Alex, Man United Disarankan Rekrut Pelatih yang Pernah Berjaya di Barcelona Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

