
Bola.net - Manajer Manchester United Erik Ten Hag memuji penampilan Harry Maguire saat timnya mengalahkan Fulham. Menurutnya, Maguire menunjukkan performa luar biasa di laga ini.
Manchester United menghadapi Fulham pada pekan ke-11 Premier League 2023/2024, Sabtu (4/11/2023) malam WIB. Bertandang ke Craven Cottage, Setan Merah menang dengan skor 1-0.
Setan Merah memastikan kemenangan berkat gol telat Bruno Fernandes. Gelandang asal Portugal tersebut menjebol gawang Fulham saat pertandingan memasuki menit 90+1.
Berkat kemenangan ini, Manchester United menempati peringkat kedelapan klasemen Premier League dengan koleksi 18 poin. Adapun Fulham berada di posisi ke-14 dengan 12 angka.
Puji Maguire
Setelah pertandingan, Erik Ten Hag memuji penampilan luar biasa Harry Maguire. Dia berharap baik Maguire maupun timnya bisa terus menunjukkan performa apik di lapangan.
"Harry Maguire menunjukkan performa yang luar biasa, kepemimpinan yang hebat, namun ada lebih banyak hal di lapangan dan ini adalah sebuah tim," kata Ten Hag kepada BBC.
"Semangat tim, mereka berjuang untuk setiap yard, bahu-membahu. Kami harus menunjukkannya di setiap pertandingan. Kami telah melihatnya peningkatan hari ini dan kami harus melanjutkannya."
Lawan Copenhagen
Manchester United selanjutnya akan menghadapi Copenhagen dalam ajang Liga Champions. Dia menuntut timnya untuk meraih kemenangan pada laga ini.
"Kami harus selalu menang, tidak peduli siapa lawannya," lanjutnya.
"Kami harus mempersiapkannya dan melakukan hal yang sama. Copenhagen adalah tim yang bagus."
Sumber: BBC
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Tekad MU Bangun Momentum Setelah Kalahkan Fulham
- Cetak Gol Kemenangan Lawan Fulham, Ten Hag Senang Bruno Fernandes Bisa Bungkam Kritikan Roy Keane
- Manchester United Kalahkan Fulham, Erik Ten Hag Full Senyum!
- Hasil Bola Tadi Malam: Man City Pesta Gol, Arsenal & Milan Keok
- Jadwal Lengkap Manchester United 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 06:15Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
-
Liga Inggris 12 Januari 2026 05:17
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 12 Januari 2026 07:00 -
Liga Italia 12 Januari 2026 07:00 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 06:53 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 06:50 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 06:15 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 06:14
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469669/original/045575000_1768158450-Man_Utd_vs_Brighton_Danny_Welbeck.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469648/original/052265700_1768143787-AP26011531976527.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469651/original/030934700_1768144054-IMG_3115.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469626/original/082907000_1768140548-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.18.34__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469623/original/019184600_1768139865-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.16.36.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469615/original/027157800_1768139189-IMG_20260111_194927.jpg)

