
Bola.net - - Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane akan membuat Chelsea, Manchester United atau Manchester City menjadi tim yang lebih baik bila dia bergabung ke salah satu tim itu. Demikian dikatakan Stuart Pearce.
Setelah tak mencetak gol pada bulan Agustus, Harry Kane tampil tajam di bulan September dengan membuat 13 gol untuk klub dan juga tim nasional hanya dalam delapan pertandingan
Banyak mantan pemain dan pandit olahraga yang mengklaim bahwa penyerang Inggris tersebut sekarang berada di kelompok pemain kelas dunia, dengan beberapa mengatakan bahwa dia adalah penyerang tengah terbaik di dunia.
Pearce tak setuju dan mengatakan bahwa dia harus melakukannya dalam jangka waktu yang lama untuk dianggap sebagai salah satu yang terbaik di planet ini.
Tapi dia berpikir bila Harry Kane terus dalam bentuk terbaiknya ini, Tottenham akan menerima tawaran penting untuknya pada musim panas mendatang.
"Ya, dia bisa menjadi pemain terbaik di dunia tanpa memenangkan piala. Akankah dia? Saya tak yakin. Seseorang akan mengeluarkan uang demi dia pada tahap tertentu, tak diragukan lagi," ujarnya.
"Bila dia mengakhiri musim ini dengan melakukan apa yang tengah dia lakukan, seseorang, di Eropa atau Premier League, akan mengeluarkan uang besar demi Harry Kane," sambungnya.
"Apa yang akan terjadi saat anda mengeluarkan uang pada Harry Kane? Anda akan menyingkirkan Tottenham dalam perebutan gelar, segalanya yang dia tawarkan untuk Tottenham. Dan juga bila dia pergi ke Manchester United atau Manchester City, itu akan memperkuat mereka secara drastis. Begitu pula bila gabung Chelsea," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 00:45
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

