
- Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan pujian khusus kepada winger Raheem Sterling. Menurut Guardiola, musim ini Sterling bermain lebih baik dan lebih dewasa dari musim-musim sebelumnya.
Sterling menunjukkan peningkatan yang sangat pesat pada musim 2018/19. Dia jadi kunci sukses Man City meraih gelar juara Premier League. Mantan pemain Liverpool tersebut total mencetak 23 gol di semua kompetisi.
Namun, Guardiola yakin bahwa itu bukan bentuk permainan terbaik Sterling. Pemain berusia 23 tahun tersebut masih bisa bermain lebih baik lagi. Dan, Guardiola yakin itu akan terjadi pada musim 2018/19.
Perkiraan Guardiola agaknya memang tidak salah. Sebab, Guardiola memang tampil cukup bagus pada awal musim 2018/19. Posisi pemain asal Inggris tersebut dalam skuat utama Man City sangat vital dan jarang diganti pemain lain.
Sterling Lebih Dewasa
Dari enam laga yang sudah dimainkan di Premier League, Guardiola terhitung cukup produktif. Pemain yang dibeli dengan harga 60 juta euro pada tahun 2015 itu, telah mencetak empat gol untuk Man City.
"Saya pikir penampilan Sterling musim ini jauh lebih baik. Saya merasa dia jauh lebih dewasa dari pada musim lalu," puji Guardiola seperti dikutip dari FourFourTwo.
"Saya menyukainya. Terkadang itu terkait dengan statistik dan kadang juga tentang cara dia melakukannya. Mungkin saya salah, tapi saya merasa dia lebih baik dari dirinya sendiri. Dia mengambil tanggung jawab lebih besar," sambung eks pelatih Barcelona.
Nego Kontrak Baru
Dengan penampilan yang kian menanjak, Man City tentu tidak ingin kehilangan Sterling. Apalagi, sang pemain juga baru berusia 23 tahun. Negosiasi kontrak baru dengan Sterling pun masuk dalam agenda utama klub pada tahun 2018 ini.
Kontrak Sterling dengan Man City baru akan selesai Juni 2020. Namun, Man City ingin kontrak yang lebih panjang. Sebab, mereka tidak ingin berspekulasi dan kehilangan jasa Sterling yang bakal jadi incaran banyak klub.
Simak Video Menarik Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
Ajax Beres, Chelsea Kini Alihkan Fokus dan Incar Kemenangan atas Sunderland
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Oktober 2025 14:05
-
Liga Italia 23 Oktober 2025 13:59
-
Olahraga Lain-Lain 23 Oktober 2025 13:49
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 13:22
-
Liga Inggris 23 Oktober 2025 13:10
-
Otomotif 23 Oktober 2025 13:05
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- MU Jadi Raja Long Ball Premier League, Taktik Baru Ruben Amorim Mulai Membuahkan Hasil
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...