
Bola.net - - Harry Redknapp mengungkap bahwa Thibaut Courtois sempat hampir bergabung dengan .
Kiper Belgia hampir menjadi pemain Spurs dengan nilai transfer 1 juta poundsterling, namun Redknapp akhirnya gagal untuk mendapatkan sosok kiper yang kini menjadi andalan di bawah mistar gawang tersebut.
Courtois sendiri sebelumnya pernah tampil memikat selama menjadi pemain pinjaman di Atletico Madrid, di mana ia memenangkan trofi La Liga, Copa del Rey, dan Liga Europa. Di Chelsea, sang kiper sudah pernah juara Liga dan juga Piala Liga..
"Saya sudah mengamati Courtois sejak lama dan dia ada di kelas yang sama dengan para kiper terbaik Premier League, seperti David de Gea dan Hugo Lloris," tulis Redknapp di Evening Standard.
"Courtois sebenarnya ingin datang ke Spurs ketika saya masih di sana. Saya bersama Kevin Bond di dalam mobil di suatu pagi ketika kami mendapat telepon dari agennya dan Tony Parks pergi untuk melihatnya dan mewakili kami."
"Saya bertemu dengan orang tua Courtois di Tottenham, bersama dengan Daniel Levy, dan kami hampir membelinya dengan harga 1 juta poundsterling, namun negosiasi kemudian menjadi rumit karena ada orang lain yang terlibat dan sayangnya semua akhirnya gagal."
"Sejak saat itu dia sudah melakukan banyak hal hebat di Chelsea dan setelah sedikit penurunan musim lalu, dia sudah kembali ke bentuk terbaiknya sekarang."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:16
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...