
Bola.net - Wayne Rooney menargetkan dirinya akan kembali bermain pada akhir September, kala Manchester United menjamu Tottenham di Old Trafford.
Rooney saat ini tengah menjalani masa pemulihan cedera parah yang diperolehnya, saat United menghadapi Fulham dua minggu lalu. Paha kanannya mengalami luka robek, setelah secara tidak sengaja terinjak oleh pemain Fulham, Hugo Rodallega.
Cedera pemain 26 tahun tersebut sebelumnya diperkirakan akan memakan waktu penyembuhan lebih dari satu bulan. Namun Rooney menganggap keputusan terkait cederanya hanya akan ditentukan oleh tim dokter yang menanganinya..
"Sejauh ini tidak ada masalah. Ini bisa saja menjadi lebih buruk dari sebelumnya. Semua tergantung dokter yang menangani. Jika ia memperbolehkan bermain, maka saya akan siap," ujar eks pemain Everton tersebut.
"Cedera ini sebenarnya bisa memakan waktu hingga empat minggu. Jika itu adalah waktu yang mereka butuhkan untuk menyembuhkan saya, maka akan saya lakukan."
Di akhir bulan ini, The Red Devils memiliki sejumlah pertandingan, di antaranya melawan Newcastle di ajang Piala Liga pada 26 September dan laga Premier League menghadapi Spurs tiga hari setelahnya. (mtr/atg)
Rooney saat ini tengah menjalani masa pemulihan cedera parah yang diperolehnya, saat United menghadapi Fulham dua minggu lalu. Paha kanannya mengalami luka robek, setelah secara tidak sengaja terinjak oleh pemain Fulham, Hugo Rodallega.
Cedera pemain 26 tahun tersebut sebelumnya diperkirakan akan memakan waktu penyembuhan lebih dari satu bulan. Namun Rooney menganggap keputusan terkait cederanya hanya akan ditentukan oleh tim dokter yang menanganinya..
"Sejauh ini tidak ada masalah. Ini bisa saja menjadi lebih buruk dari sebelumnya. Semua tergantung dokter yang menangani. Jika ia memperbolehkan bermain, maka saya akan siap," ujar eks pemain Everton tersebut.
"Cedera ini sebenarnya bisa memakan waktu hingga empat minggu. Jika itu adalah waktu yang mereka butuhkan untuk menyembuhkan saya, maka akan saya lakukan."
Di akhir bulan ini, The Red Devils memiliki sejumlah pertandingan, di antaranya melawan Newcastle di ajang Piala Liga pada 26 September dan laga Premier League menghadapi Spurs tiga hari setelahnya. (mtr/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 12:43
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
LATEST UPDATE
-
Bolatainment 21 Oktober 2025 15:47
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:42
-
Otomotif 21 Oktober 2025 15:41
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:39
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:37
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:31
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...