
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim kembali mengomentari rumor-rumor transfer timnya di musim dingin ini. Ia memastikan bahwa untuk saat ini MU kemungkinan besar tidak akan belanja pemain baru.
Seperti bursa-bursa transfer sebelumnya, MU kembali dirumorkan akan belanja beberapa pemain baru. Ruben Amorim dikabarkan ingin memperkuat beberapa sektor dalam timnya.
MU sempat intens dikabarkan ingin mendatangkan Antoine Semenyo dari Bournemouth. Namun MU dikabarkan kalah dari tetangga mereka, Manchester City, sehingga mereka kini mulai fokus untuk merekrut pemain lain.
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Amorim ditanyai awak media mengenai siapa pemain yang akan didatangkan oleh Setan Merah di musim dingin ini. Amorim sendiri mengindikasikan MU bakal pasif di bursa transfer ini.
Simak penuturan lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Ada Pembicaraan

Ruben Amorim menyebut bahwa Manchester United kemungkinan besar tidak akan belanja pemain baru. Karena ia menilai skuadnya masih mumpuni untuk bersaing di Premier League.
Apalagi beberapa pemain MU yang bertugas di Piala Afrika akan segera kembali. Sehingga skuad Setan Merah bakal semakin tangguh untuk sisa musim ini.
"Rencana kami di bursa transfer tidak akan berubah. Kami tidak ada pembicaraan apapun untuk mengubah komposisi tim kami," ujar Amorim.
Tidak Lepas Pemain Juga?

Selain digosipkan membeli pemain baru, MU juga dirumorkan akan melepaskan beberapa pemain mereka di musim dingin ini. Nama-nama seperti Joshua Zirkzee, Kobbie Mainoo dan Manuel Ugarte dikabarkan akan cabut dari Old Trafford.
Namun Amorim membantah rumor-rumor tersebut, karena ia menyebut hingga saat ini tidak ada pemainnya yang meminta untuk dilepas di musim dingin ini.
"Tidak! Tidak ada pemain kami yang meminta untuk pergi dari tim kami. Saya juga rasa tidak akan ada permintaan seperti itu di bursa transfer ini," pungkas pelatih asal Portugal itu.
Fokus Laga Berikutnya

Skuad Manchester United sendiri saat ini fokus untuk mempersiapkan laga penting di akhir pekan ini.
MU akan bertandang ke kandang rival mereka, Leeds United dan mereka bertekad untuk meraih kemenangan di pekan ke-20 EPL 2025/2026 tersebut.
Klasemen Premier League
Sumber: MUTV
Baca Juga:
- Leeds United vs Man Utd: Ruben Amorim Wajibkan Setan Merah Menang di Kandang Rival!
- Tantang Leeds United, Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo Bisa Perkuat MU?
- Man United dan Liverpool Akhirnya Tahu Harga Yan Diomande, Leipzig Pasang Angka yang Fantastis
- Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 3 Januari 2026 07:50Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
-
Liga Inggris 3 Januari 2026 06:40Sepi! Ruben Amorim Indikasikan MU Tidak Belanja Pemain Baru di Januari 2026
-
Liga Inggris 3 Januari 2026 06:20Ditinggal Zirkzee, MU Coba Bungkus Bomber Tajam Asal Prancis Ini?
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 3 Januari 2026 07:50 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 07:00 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 06:40 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 06:20 -
Liga Italia 3 Januari 2026 06:06 -
Liga Italia 3 Januari 2026 05:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461330/original/076904400_1767371828-1000888152.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461241/original/028256500_1767349781-IMG_7311.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461317/original/005287200_1767368421-IMG_6209.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461315/original/017165100_1767366829-ekspresi-prabowo-dengar-pemikiran-ahy-soal-pemulihan-pasca-bencana-di-aceh-c08beb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461312/original/069463400_1767366193-prabowo-dinynyiri-3c8419.jpg)

