
Bola.net - - Gelandang asal Swiss Xherdan Shaqiri dikabarkan masuk dalam daftar pemain yang diincar oleh Liverpool pada musim panas ini.
Liverpool tengah giat bergerak untuk mencari amunisi baru demi memenuhi ambisi agar bisa meraih trofi juara musim depan. Amunisi baru itu dicari karena The Reds masih tak punya kedalaman skuat yang cukup bagus.
Hasil usaha mereka malah sudah membuahkan hasil. The Reds sudah mendatangkan gelandang baru yakni Fabinho dari AS Monaco.
Sekarang menurut laporan yang dilansir oleh The Mirror, sudah ada pemain baru yang disebut diminati oleh manajer Liverpool Jurgen Klopp. Pemain itu adalah gelandang milik Stoke City Xherdan Shaqiri.
Harga Murah

Liverpool bisa mencomot pemain berkaki kidal itu dengan relatif murah. Sebab ia memiliki klausul rilis yang bernilai hanya 12 juta Pounds saja.
Klausul itu baru muncul pada saat ini. Pasalnya Stoke terdegradasi ke pentas Championship musim depan.
Akan tetapi, Liverpool disebut-sebut memiliki pesaing dalam perburuan ini. Ada dua klub lain yang meminatinya yakni AS Roma dan rival sekotanya Everton.
Peran di Liverpool

Shaqiri adalah pemain serba bisa. Jadi pemain berusia 26 tahun ini merupakan tipe pemain kesukaan Klopp.
Posisi aslinya adalah winger kanan. Namun, pemain berkaki kidal ini juga bisa main di empat posisi lain. ia bisa main sebagai penyerang tengah, second striker, gelandang serang atau gelandang tengah.
Jika ia dimainkan sesuai posisi aslinya, maka ia harus bersaing dengan Mohamed Salah. Jadi jika ia memang pindah ke Anfield Shaqiri mungkin harus rela jadi pelapis pemain asal Mesir itu.
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 05:46Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 03:39Man of the Match Bournemouth vs Liverpool: Dominik Szoboszlai
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 09:39 -
Liga Spanyol 25 Januari 2026 09:24 -
Liga Spanyol 25 Januari 2026 09:06 -
Liga Italia 25 Januari 2026 08:00 -
Bulu Tangkis 25 Januari 2026 07:59 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 07:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482654/original/086495400_1769236414-IMG-20260120-WA0263.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482729/original/023793800_1769243155-IMG_6069.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482983/original/091728200_1769312614-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_09.59.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5368344/original/032314400_1759374030-M7_World_Championship_01.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5331907/original/052529600_1756451385-sahroni.jpg)

