
Bola.net - Sebuah janji diutarakan Antony. Sang winger menegaskan bahwa ia akan bekerja lebih keras agar performanya kian membaik di tim utama Manchester United.
Sejak musim 2023/2024 dimulai, Antony memang jadi sorotan. Sang winger gagal menciptakan satupun gol maupun assist bagi Setan Merah.
Setelah menanti lama, Antony akhirnya menciptakan gol dan assist pertamanya baru-baru ini. Ia membuat gol dan assist itu saat MU menang 4-2 atas Newport County baru-baru ini.
Antony benar-benar lega akhirnya paceklik gol dan assistnya itu bisa berakhir. "Saya benar-benar berjuang dengan keras agar bisa mencapai level yang tepat untuk bermain di klub ini," ungkap Antony kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang winger di bawah ini.
Lanjutkan Momentum

Antony menyebut bahwa gol dan assist yang ia buat ke gawang Newport County itu mendongkrak kepercayaan dirinya.
Ia berharap dengan gol dan assist itu, kepercayaan dirinya bertumbuh dan ia bisa mencetak lebih banyak gol dan assist.
"Saya tahu bahwa saya bisa melanjutkan performa saya kemarin [vs Newport] dan juga menunjukkan lebih banyak kualitas saya," sambung Antony.
Terus Berjuang

Antony juga menegaskan bahwa ia akan terus bekerja keras. Ia ingin bisa berkontribusi lebih besar bagi Setan Merah.
"Saya akan terus mendorong diri saya agar performa saya semakin membaik dari hari ke hari," sambung Antony.
"Saya akan terus bekerja keras agar saya bisa memenuhi ekspektasi yang diinginkan Manchester United saat mereka merekrut saya," pungkasnya.
Laga Berikutnya

Manchester United sendiri akan kembali beraksi di ajang EPL pada tengah pekan nanti.
Setan Merah akan bermain menghadapi Wolverhampton Wanderers di lanjutan EPL 2023/2024, di mana Antony berpotensi jadi starter lagi di pertandingan tersebut.
Klasemen Premier League
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 November 2025 03:18Rapor Pemain Chelsea saat Tundukkan Spurs: Caicedo Bersinar, Neto Tumpul
-
Liga Inggris 2 November 2025 03:03
LATEST UPDATE
-
Bolatainment 2 November 2025 03:34 -
Liga Inggris 2 November 2025 03:18 -
Liga Inggris 2 November 2025 03:18 -
Liga Inggris 2 November 2025 03:03 -
Asia 2 November 2025 03:01 -
Liga Inggris 2 November 2025 02:53
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
- Pengakuan Jujur Rashford: Cuma Satu Pelatih MU yang Dicintainya, dan itu Bukan Ten Hag!
- Manchester United Tak Akan Belanja Besar di Januari, Ruben Amorim Dapat Target Jelas
- Dibongkar Michael Carrick: Ini Rahasia Taktik Ruben Amorim di MU yang 'Nyalakan' Kembali Mesin Tua Casemiro
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399854/original/084449200_1762019528-WhatsApp_Image_2025-11-01_at_20.13.08_74b76778.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399851/original/052796700_1762018756-1000724337.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399708/original/096217600_1761994573-1000724103.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/1467296/original/025326800_1484036888-Pidato-Mega.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5390980/original/096211000_1761293201-1000120334.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5352808/original/087439300_1758118916-c9782143-935f-4e94-9e71-5d19d691458f.jpg)

