
Bola.net - Ademola Lookman tampaknya sudah bulat ingin hijrah ke Inter Milan. Striker Atalanta ini baru-baru ini mengambil langkah drastis dengan mogok latihan untuk memaksa klub melepasnya ke Nerazzurri.
Dalam beberapa pekan terakhir, nama Lookman terus dikaitkan dengan Inter Milan. Sang penyerang menjadi salah satu target utama Simone Inzaghi di bursa transfer musim panas ini.
Namun proses transfernya tidak berjalan mulus. Atalanta disebut terus menolak tawaran dari Inter untuk pemain berusia 26 tahun tersebut.
Menurut laporan Fabrizio Romano, Lookman kini mengambil tindakan ekstrem untuk mempercepat kepindahannya. Pemain asal Nigeria ini memilih untuk tidak mengikuti latihan tim.
Berikut perkembangan terbaru situasi ini:
Aksi Mogok Latihan
Romano mengungkapkan bahwa Lookman sengaja absen dari sesi latihan Atalanta.
Ia seharusnya mengikuti sesi pra-musim La Dea pada Senin (4/8/2025), namun memilih untuk tidak hadir.
Lookman dikabarkan akan terus memboikot latihan hingga manajemen Atalanta bersedia melepasnya ke Inter Milan.
Harga yang Diminta Atalanta
Pihak Atalanta sebelumnya telah menjelaskan alasan penolakan mereka terhadap tawaran Inter.
Meski Nerazzurri sudah menawarkan paket senilai 45 juta Euro, La Dea menilai angka tersebut masih terlalu rendah.
Klub asal Bergamo ini enggan melepas salah satu aset terbaik mereka ke rival langsung dengan harga murah. Mereka meminta Inter meningkatkan penawarannya jika serius ingin mendapatkan Lookman.
Inter Siap Ajukan Tawaran Baru
Meski sempat mentok, Inter Milan dikabarkan belum menyerah dalam upaya merekrut Lookman.
Berdasarkan laporan dari Italia, Nerazzurri akan segera meluncurkan penawaran baru dengan nilai yang lebih tinggi untuk sang penyerang.
Klasemen Serie A
Sumber: Fabrizio Romano
Baca Juga:
- Situasi Transfer Ademola Lookman Memanas, Atalanta: Boleh Pergi, Asal Bukan ke Inter Milan!
- Jengah Transfernya ke Inter Milan Dipersulit, Ademola Lookman Ajukan Permintaan Transfer ke Atalanta
- Morten Frendrup, Gelandang Genoa yang Dianggap Rekrutan Sempurna untuk Inter Milan
- Hasil Pramusim Inter Milan: Pesta 7 Gol ke Gawang Tim U-23, Dua Rekrutan Baru Unjuk Gigi!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 November 2025 21:04 -
Otomotif 7 November 2025 20:51 -
Otomotif 7 November 2025 20:51 -
Otomotif 7 November 2025 20:51
LATEST UPDATE
-
Otomotif 7 November 2025 23:09 -
Otomotif 7 November 2025 22:15 -
Tim Nasional 7 November 2025 22:00 -
Liga Spanyol 7 November 2025 21:41 -
Tim Nasional 7 November 2025 21:30 -
Piala Dunia 7 November 2025 21:19
MOST VIEWED
- Napoli Segerakan Transfer Kobbie Mainoo dari Man United: Dua Faktor Ini Jadi Penentu
- Era Spalletti di Juventus Baru Dimulai, dan Keberhasilannya akan Sangat Ditentukan oleh 5 Pemain Kunci Ini
- Dusan Vlahovic: Dari Nyaris Dibuang ke Kandidat Kontrak Baru Juventus
- Luciano Spalletti, Pilihan Terbaik untuk Juventus yang Sedikit Terlambat
HIGHLIGHT
- Power Ranking 10 Kandidat Pemenang Ballon dOr 2026...
- 10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dar...
- 7 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Endrick Jika ...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406295/original/060233700_1762529102-1000739974.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406293/original/043067900_1762528355-1001151591.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406135/original/040879000_1762514155-Prabowo_saat_melantik_komisi_reformasi_polri.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406282/original/092372100_1762526481-WhatsApp_Image_2025-11-07_at_20.10.10.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5405920/original/095568200_1762504083-Situasi_SMAN_72_Jakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5049763/original/077678000_1734078506-59b05831-2aa3-4537-bba6-19a1f866a0c3.jpeg)
