
Bola.net - Klub Serie A, AC Milan dilaporkan sudah menemukan kandidat pengganti Sandro Tonali. Mereka tertarik untuk mengamankan Ryan Gravenberch dari Bayern Munchen.
AC Milan akan kehilangan salah satu gelandang mereka di musim panas ini. Pemain andalan mereka, Sandro Tonali dilaporkan akan segera bergabung dengan klub Premier League, Newcastle.
Kepergian Tonali menjadi masalah tersendiri bagi Rossoneri. Mereka harus mencari pemain yang berkualitas sebagai pengganti sang gelandang.
Dilansir Alfredo Pedulla, Milan sudah menemukan kandidat pengganti Tonali di musim panas ini. Mereka akan mencoba merekrut Ryan Gravenberch dari Bayern Munchen.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Gelandang Berbakat
Laporan tersebut mengklaim bahwa pihak Milan sudah lama tertarik pada sosok Gravenberch.
Mereka sudah naksir sang pemain sejak ia membela Ajax Amsterdam. Namun mereka kena tikung Bayern di tahun lalu.
Itulah mengapa Milan kembali tertarik untuk mendatangkan Gravenberch, karena sang pemuda dinilai punya kemampuan untuk menggantikan peran Tonali.
Kans Terbuka
Laporan yang sama mengklaim bahwa Milan punya kans yang cukup besar untuk mengamankan jasa Gravenberch.
Pemain timnas Belanda itu dikabarkan tidak hepi di Bayern. Karena ia minim mendapatkan jam bermain bersama skuat The Bavaria.
Itulah mengapa ia mempertimbangkan cabut di musim panas ini dan AC Milan dilaporkan siap memberikan kesempatan itu bagi Gravenberch.
Tidak Langsung Beli
Laporan yang sama mengklaim AC Milan tidak langsung membeli Gravenberch di musim panas ini.
Mereka akan meminjam sang pemain selama satu musim sebelum membelinya secara permanen di akhir masa peminjaman.
Klasemen Serie A
(Alfredo Pedula)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...