
Bola.net - - Dinorah Santa Ana mengaku tak terkejut dengan performa yang ditunjukkan Dani Alves. Agen dari bek kanan Juventus itu bahkan menyebut kliennya saat ini lebih baik daripada saat masih 25 tahun.
Dani Alves didatangkan secara gratis dari Barcelona setelah kontraknya habis pada musim panas lalu. Banyak yang terkejut Bianconeri mendatangkan Alves yang sudah berusia 33 tahun.
Namun keraguan itu tampaknya tak beralasan. Pemain asal Brasil tersebut tampil apik di musim pertamanya bersama Bianconeri, bahkan yang terbaru dia berperan besar saat membawa Juventus mengalahkan AS Monaco dua gol tanpa balas, di mana Alves membuat dua assist untuk dua gol Gonzalo Higuain itu.
"Menurut saya, Dani Alves bahkan lebih baik daripada saat dia usia 25 tahun. Itulah di mana profesionalisme masuk, karena dia memperhitungkan segalanya, mulai dari latihan hingga tidur. Masa depannya ada di lapangan," ujarnya.
"Saya tak terkejut dengan penampilannya, dan saya tentu saja tak setuju bahwa baru sekarang dia hebat. Tentu setiap laga memiliki cerita sendiri, tapi bahkan di awal musim dia bermain sangat baik," sambungnya.
"Dani diinginkan Juventus, dan dia membawa mental juaranya. Dia seorang pemenang, dan dia datang untuk memenangkan segala sesuatu yang mungkin terjadi. Final Liga Champions selangkah lagi, ada Coppa Italia dan Serie A sangat dekat," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Liga Champions 19 Januari 2026 16:18Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:57Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:39Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 02:31
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

