
Bola.net - AS Roma sukses mengalahkan Genoa dengan skor 3-1 dalam laga lanjutan Serie A 2019-20 giornata 20 yang digelar di Luigi Ferraris, Senin (20/1/2020) dini hari WIB.
Tiga gol Roma masing-masing lahir lewat aksi Cengiz Under, bunuh diri Davide Biraschi, dan Edin Dzeko. Sementara itu, Genoa sempat memperkecil ketinggalan berkat gol Goran Pandev.
Berkat hasil ini, Roma pun tetap bertahan di peringkat empat klasemen dengan poin 38, sedangkan Genoa masih terpuruk di zona degradasi.
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
Jalannya Pertandingan
Roma langsung menggebrak sejak kick-off. Hasilnya, Cengiz Under langsung membawa Giallorossi membuka keunggulan ketika laga baru berjalan lima menit. Under mengirim crossing ke kotak penalti. Bola hanya dibiarkan oleh Lorenzo Pellegrini dan akhirnya berbuah gol.
Genoa tak menyerah begitu saja. Paolo Ghiglione hampir saja menyamakan kedudukan pada menit ke-35. Sayang usahanya masih bisa digagalkan Pau Lopez.
Roma akhirnya sukses menggandakan keunggulan berkat gol yang lahir dari bunuh diri Biraschi pada menit ke-44. Bermaksud menghalau crossing Leonardo Spinazzola, Biraschi justru membuat bola masuk gawang timnya sendiri.
Hanya semenit berselang, Pandev mencetak gol untuk membawa Genoa memperkecil ketinggalan menjadi 1-2. Skor ini pun bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, Genoa berupaya untuk lebih berani mengancam pertahanan Roma. Sayang peluang yang didapat Edoardo Goldaniga masih bisa dimentahkan Pau Lopez.
Alih-alih menyamakan skor, Genoa justru makin jauh tertinggal setelah Dzeko mencetak gol pada menit ke-74. Berawal dari blunder Mattia Perin, Pellegrini memberikan bola kepada Dzeko yang sukses dituntaskan menjadi gol.
Tak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim. Skor 3-1 untuk kemenangan Roma pun menjadi hasil akhir pertandingan ini.
Susunan Pemain
Genoa: Perin; Biraschi, Romero, Goldaniga; Ghiglione, Cassata (Favilli 70'), Schone, Sturaro (Radovanovic 90'), Barreca; Pandev, Sanabria (Agudelo 86').
Roma: Pau Lopez; Santon (Cetin 84'), Mancini, Smalling, Spinazzola; Diawara, Veretout (Cristante 73'); Under (Bruno Peres 88'), Pellegrini, Kluivert; Dzeko.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:57Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:39Alexis Saelemaekers: Bikin Assist Mahal untuk Fullkrug, Keluar Lapangan Pincang
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:18Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
-
Liga Italia 19 Januari 2026 14:14
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:15 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:10 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 19:39 -
Liga Champions 19 Januari 2026 19:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475994/original/061072500_1768704714-liverpool_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477477/original/074468300_1768826519-KPK_tangkap_Wali_Kota_Madiun_Maidi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)

