
Bola.net - - Inter Milan harus menerima akibat buruk dari kelakuan oknum suporter saat bertemu Napoli dalam laga pekan ke-18 Serie A, Kamis (27/12). Pihak kepolisian berencana untuk menutup curva Nerazzurri di San Siro untuk sementara waktu.
Duel antara kedua tim raksasa Italia tersebut diselimuti dengan kelakuan yang memalukan. Dalam laga tersebut, beberapa fans Inter Milan kedapatan melakukan tindakan rasisme kepada salah satu penggawa andalan Il Partenopei, Kalidou Koulibaly.
Seolah belum cukup, kejadian di luar lapangan pun membuat laga tersebut terasa pahit di dalam sejarah sepak bola Italia. Empat fans Napoli mengalami luka tusukan yang diduga akibat dari perserteruan dengan para fans Inter usai pertandingan.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Masalah yang Sangat Serius
Insiden memalukan tersebut bahkan sampai memicu pihak kepolisian setempat untuk segera bergerak. Dalam sebuah konferensi pers, Marcello Cardona selaku kepala polisi kota Milan berencana untuk menutup curva khusus fans Inter Milan di San Siro.
"Ada lebih dari 100 ultras yang terlibat dalam perseteruan, di antara mereka berasal dari Varese dan Nice. Ini adalah insiden yang sangat serius," ujar Cardona seperti yang dikutip dari Football Italia.
"Jadi, saya akan meminta komite ketertiban umum untuk melarang fans Inter menghadiri laga tandang selama sisa musim dan meminta penutupan curva Inter di San Siro hingga 31 Maret 2019, atau lima laga ditambah satu di Coppa Italia," tandasnya.
Laga Inter vs Napoli
Pertandingan itu sendiri berakhir dengan kedudukan 1-0 untuk kemenangan Nerazzurri. Gol semata wayang Inter Milan diciptakan oleh sang pemain pengganti, Lautaro Martinez, beberapa saat sebelum wasit mengakhiri pertandingan.
Kasus rasisme yang menimpa Koulibaly juga berakibat buruk untuk Il Partenopei. Pemain yang berposisi sebagai bek tersebut harus keluar lapangan karena melakukan gestur sarkas terhadap keputusan wasit yang memberinya kartu kuning.
Di sisi lain, kemenangan Inter Milan sendiri membuat jarak dengan Napoli di tiga besar klasemen Serie A terpangkas jadi lima poin. Sedangkan Il Partenopei sendiri semakin tertinggal dari pemimpin klasemen, Juventus, yang ditahan imbang 2-2 oleh Atalanta.
Saksikan Juga Video Ini
Informasi soal hasil lengkap Pekan ke-18 Serie A yang digelar pada hari Rabu (26/12) hingga Kamis (27/12) bisa Bolaneters sekalian simak melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:44
Union SG vs Inter Milan: Improvisasi di Lini Depan sang Wakil Italia
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 17:33
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 16:25
PSV Eindhoven vs Napoli: Kota Teknologi Bertemu Kota Seni di Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...