Ini Dalang Kekalahan Inter Milan dari Lazio versi Simone Inzaghi
Serafin Unus Pasi | 17 Oktober 2021 13:20
Bola.net - Manajer Inter Milan, Simone Inzaghi membeberkan penyebab timnya tumbang dari Lazio pada dini hari tadi. Ia mengakui bahwa Inter tidak konsen bermain sehingga mereka membuat banyak kesalahan.
Dini hari tadi, Inter Milan bertandang ke markas Lazio di gioranta kesembilan Serie A. Pada laga itu, Inter Milan berhasil unggul lebih dahulu melalui penalti Ivan Perisic.
Namun di babak kedua, Lazio berhasil membalikkan kedudukan. Ciro Immobile, Felipe Anderson dan Sergej Milinkovic Savic sukses mencetak gol ke gawang Nerrazurri.
Inzaghi membeberkan bahwa performa timnya tidak terlalu buruk di laga ini. "Jika kita melihat beberapa pertandingan terakhir, kami menunjukkan performa yang apik," buka Inzaghi kepada DAZN.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Buat Kesalahan Sendiri
Menurut Inzaghi, penyebab kekalahan timnya karena para pemain Inter kerap membuat kesalahan sehingga Lazio bisa bangkit di laga ini.
"Ketika unggul 1-0, tim seperti kami seharusnya tidak membuat banyak kesalahan ketika kami mencoba mencetak gol kedua,"
"Mereka mendapatkan penalti karena sundulan Patric, sehingga Lazio bisa bangkit. Lalu kami kebobolan gol kedua yang aneh lalu konsentrasi buyar semua,"
Tidak Fokus
Inzaghi juga kesal melihat gol ketiga Lazio, di mana ia menilai Inter seharusnya bisa mengantisipasi gol itu dengan lebih baik.
"Gol ketiga mereka itu menunjukkan performa terburuk kami. Kami tidak bertahan dengan baik dan kami lengah,"
"Kami kehilangan fokus sehingga kami harus menelan kekalahan di laga itu,"
Harusnya Berjuang
Inzaghi juga mengkritisi para pemain Inter yang kehilangan semangat setelah kebobolan gol kedua.
Ia menilai Inter harusnya berjuang hingga akhir karena ada waktu yang cukup banyak untuk digunakan mereka.
"Kami sebenarnya punya waktu untuk mencetak gol kedua. Kami seharusnya terus berjuang untuk mencetak gol kedua," keluhnya.
Laga Berikutnya
Inter Milan akan beraksi di ajang UCL pada tengah pekan depan.
Nerrazurri dijadwalkan menghadapi Sheriff pada hari Rabu (20/10) dini hari nanti.
(DAZN)
Baca Juga:
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Serie A: AC Milan di Puncak, Inter Milan Posisi Berapa?
- Lazio 3-1 Inter Milan: Bangkit, Bangkit, Sakit!
- Lazio vs Inter Milan: Polemik Gol Felipe Anderson, Harusnya Inter yang Buang Bola?
- Man of the Match Lazio vs Inter Milan: Felipe Anderson
- Hasil Pertandingan Lazio vs Inter Milan: Skor 3-1
Berita Terkait
-
Liga Italia 17 Oktober 2021 09:00
Jadwal Siaran Langsung Serie A di RCTI dan Vidio Hari Ini, 17 Oktober 2021
-
Liga Italia 17 Oktober 2021 05:14
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Mei 2022 00:08
-
Tim Nasional 19 Mei 2022 23:53
-
Olahraga Lain-Lain 19 Mei 2022 23:30
-
Tim Nasional 19 Mei 2022 22:46
-
Tim Nasional 19 Mei 2022 22:43
-
Tim Nasional 19 Mei 2022 22:14
MOST VIEWED
- Emosional! Paulo Dybala Menangis Usai Mainkan Laga Kandang Terakhir Bersama Juventus
- Gaji Turun 50 Persen! Begini Detail Kotak yang Disodorkan Juventus untuk Paul Pogba
- Kabar Akuisisi AC Milan: RedBird Terdepan, Investcorp Mundur Teratur?
- Bos Lazio Indikasikan MU Ungguli Juventus untuk Transfer Sergej Milinkovic-Savic
HIGHLIGHT
- 6 Calon Klub Baru Gabriel Jesus Musim Depan, Arsen...
- Bagaimana Kariernya? 3 Pemain yang Gabung Liverpoo...
- 7 Pemain Muda MU yang Bisa Disulap Erik Ten Hag Me...
- Antonio Rudiger Pergi, Ini 6 Pemain yang Bisa Dire...
- Cek Daftar Hadiah dan Promo Spesial yang Bisa Kamu...
- Shopee Big Ramadan Sale TV Show Hadirkan NCT DREAM...
- 4 Pemain Real Madrid yang Bisa Cabut Secara Gratis...
KOMENTAR