
Bola.net - - Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso memuji Parma sebagai klub yang permainannya rapi dan mereka merupakan tim yang susah dihadapi.
Milan bermain melawan Parma di giornata 14 Serie A, Minggu (02/12), di Stadio San Siro. Saat itu sang tamu berhasil unggul lebih dahulu melalui Roberto Inglese pada menit ke-49.
Namun Milan bisa menyamakan skor pada menit ke-55. Rossoneri akhirnya bisa berbalik unggul berkat gol penalti Franck Kessie pada menit ke-71.
Milan pun menang 2-1. Kemenangan itu membuat Rossoneri naik ke peringkat empat klasemen Serie A dengan torehan 25 poin.
Pujian Gattuso
Usai pertandingan, penampilan Parma mendapat pujian dari Gattuso. Ia menyebut tim asuhan Roberto D'Aversa itu adalah lawan yang cukup berat untuk dihadapi.
“Parma pantas mendapat pujian, karena bukan kebetulan mereka hanya dua poin di belakang kami jelang laga akhir pekan ini. Mereka terorganisir dengan baik, sulit untuk dihadapi, dan jika Anda memberi mereka ruang untuk bergerak, mereka akan menyebabkan masalah bagi Anda,” serunya kepada DAZN.
Namun selain itu Gattuso juga memberikan pujian pada permainan anak-anak asuhnya. Ia mengaku senang dengan apa yang ia lihat khususnya di babak kedua.
“Kami memiliki permainan yang layak, meskipun mungkin di babak pertama kami bermain berlebihan dengan umpan-umpan crossing kami. Namun, babak kedua sangat bagus,” tandasnya.
Respon untuk Salvini
Gattuso sebelumnya sempat mendapat kritikan dari deputi Perdana Menteri Itala Matteo Salvini. Ia mendapat kritikan soal pergantian pemain yang dilakukannya.
Gattuso mengaku ia tak mempermasalahkan kritikan Salvini untuk saat ini. Namun ia juga mengatakan bahwa ia mungkin saja akan membalas kritikan itu apabila ia merasa terganggu dengan kritikan tersebut.
“Itulah hal yang baik tentang Italia, ada 60 juta ahli taktik dan mereka semua memiliki pandangan mereka masing-masing. Kita semua dihakimi dan semua orang menonton pertandingan, jadi tidak apa-apa. Tapi setelah beberapa saat, dapat terjadi bahwa seorang Pelatih menjadi kesal dan merespon,” ketusnya.
Berita Video
Pembalap muda Indonesia, Mario Suryo Aji yang turun di kelas AP 250, gagal finis pada race pertama seri keenam ARRC 2018 di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (1/12/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
-
Liga Italia 21 Oktober 2025 21:47
Dilema Juventus: Biaya Pemecatan Igor Tudor dan Beban Finansial Klub
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
-
Otomotif 23 Oktober 2025 09:17
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Pidato Cesc Fabregas Usai Kemenangan Como atas Juventus Langsung Viral: Benar-Benar Bikin Haru
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...