
Bola.net - Bek anyar Juventus Matthijs de Ligt mengatakan Mino Raiola sebenarnya adalah seorang agen yang bagus dan melakukan tugasnya dengan baik.
Raiola adalah salah satu agen terbesar dalam sepakbola Eropa. Ia memiliki klien-klien kelas kakap.
Sebut saja Paul Pogba, Zlatan Ibrahimovic, Mario Balotelli, hingga Gianluigi Donnarumma. Akan tetapi Raiola juga dikenal memiliki citra negatif.
Ia kerap dicap sebagai agen yang mata duitan. Ia tak jarang menyebabkan konflik antara klub dengan kliennya.
Contohnya saja Paul Pogba dulu dengan Manchester United. Konon Sir Alex Ferguson tidak suka dengan agen asal Italia tersebut.
Ia juga sempat membuat konflik antara Donnarumma dengan klubnya, AC Milan. Ia pun sempat berseteru dengan Massimiliano Mirabelli, eks sporting director Rossoneri.
Saga Transfer De Ligt

Yang terbaru, ia juga ikut campur dalam transfer De Ligt dari Ajax Amsterdam ke Juventus. Awalnya bek berusia 19 tahun itu sempat disebut akan merapat ke Barcelona.
Namun ia kemudian disebut akan gabung Juve. Tapi kemudian sempat muncul kabar Raiola menawarkannya ke Manchester United.
Pada akhirnya ia merapat ke Juve. Ia dikontrak hingga tahun 2024 dengan gaji kabarnya mencapai 301 ribu euro per pekan. Namun jumlah itu bisa naik menjadi lebih dari 450 ribu euro per pekan dengan tambahan bonus.
De Ligt tahu bahwa Raiola terkenal sebagai agen yang dicap negatif. Akan tetapi ia mengaku selama ini melihatnya sebagai sosok agen yang bagus.
"Ia memiliki banyak pengalaman," ucapnya pada VI.
“Saya pikir mungkin ada citra negatif tertentu tentang dirinya di Belanda, tetapi saya jelas tidak mengalaminya. Saya pikir jika Anda bertanya kepada semua pemainnya apakah Mino melakukan pekerjaan yang baik untuk mereka, semua orang akan mengatakan ya.
“Itu hal yang paling penting. Ini bukan tentang apa yang orang lain katakan tentang dirinya, ini tentang apa yang bisa ia lakukan untuk saya," tegas De Ligt.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 15 November 2025 08:50 -
Liga Italia 14 November 2025 23:5221 Shots, 0 Gol: Masalah AC Milan Itu Bernama Santiago Gimenez
-
Liga Italia 14 November 2025 22:36Fleksibilitas Lini Depan Inter Milan: Semua Bisa Bermain dengan Semua
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 16 November 2025 06:45 -
Piala Dunia 16 November 2025 06:45 -
Liga Inggris 16 November 2025 06:40 -
Piala Dunia 16 November 2025 06:29 -
Piala Dunia 16 November 2025 06:22 -
Liga Spanyol 16 November 2025 05:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5360697/original/082788100_1758719568-183357.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5409677/original/055060200_1762868297-1001160294.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413908/original/039066900_1763210854-1000760793.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413903/original/090194400_1763209758-1000558829.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413899/original/090051800_1763208030-Jenazah_Korban_Longsor_Cibeunying_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5405920/original/095568200_1762504083-Situasi_SMAN_72_Jakarta.jpg)

