
Bola.net - Bintang Lyon, Memphis Depay tetap ingin bergabung dengan Barcelona meski klub Catalan itu sudah membuatnya kecewa pada jendela transfer musim panas kemarin.
Seperti diberitakan sebelumnya, Memphis Depay dan Barcelona diklaim sudah mencapai kesepakatan pribadi perihal kepindahan ke Camp Nou.
Namun, hingga jendela transfer ditutup, Depay tak kunjung pindah klub. Penyebabnya adalah Barcelona tak memiliki uang untuk membeli pemain asal Belanda tersebut.
Hal ini dikarenakan Barcelona gagal menjual pemain mereka untuk memperoleh dana segar guna menggaet Memphis Depay, seperti yang diinginkan pelatih Ronald Koeman.
Pengakuan Presiden Lyon
Kini, presiden Lyon, Jean-Michel Aulas mengungkapkan bagaimana Memphis Depay kecewa dengan situasi yang ia alami, meski tak akan menyerah untuk bisa bergabung dengan Barcelona.
“Sejak awal saya sudah jelas dengan Memphis. Saya berbicara dengan presiden Bartomeu di Barcelona dua kali, dia mengatakan kepada saya bahwa dia tidak bisa melihat kepindahan Depay terjadi," ungkap Aulas seperti dikutip Goal International.
“Saya tahu bahwa Koeman membuatnya terus berharap dan Memphis siap berkorban. Hari ini, dia kecewa, tetapi tidak terhadap Lyon, lebih kepada Barcelona. Dia akan melakukan semua yang dia bisa untuk menemukan dirinya dalam posisi di mana dia pindah ke sana pada Januari nanti," imbuhnya.
Sikap Lyon
Aulas pun mengakui bahwa akan sulit bagi klubnya untuk mempertahankan Memphis Depay seperti yang diinginkan direktur teknik Juninho dan pelatih Rudi Garcia.
“Bukan terserah saya untuk membuat keputusan itu, itu terserah Juninho, dengan cara yang sama dia bertanggung jawab penuh atas situasi transfer bersama Vincent Ponsot dan Rudi Garcia. Dia berjuang dengan segala yang dia miliki agar Memphis tetap bertahan," tutur Aulas.
"Saya belum meninggalkan gagasan untuk memperpanjang kontrak [Depay], tetapi karena dia selalu mengatakan tidak, tampaknya sulit untuk dilakukan," tandasnya.
Sumber: Goal International
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Januari 2026 21:53 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:11Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 18:53Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 19 Januari 2026 23:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 18 Januari 2026 05:02 -
liga eropa lain 17 Januari 2026 05:27 -
liga eropa lain 16 Januari 2026 03:00 -
liga eropa lain 15 Januari 2026 21:54 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 16:32 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 09:48
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
