
Bola.net - Pembalap McLaren F1 Team, Lando Norris, resmi mengukir sejarah setelah menutup musim kompetisi Formula 1 2025 sebagai juara dunia. Norris memastikan gelar dunia perdananya usai finis ketiga dalam Grand Prix Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu (7/12/2025).
Meski kemenangan jadi milik Max Verstappen, finis ketiga sudah cukup mengantar Norris menyabet mahkota juara, dengan keunggulan dua poin atas pembalap Oracle Red Bull Racing itu di klasemen pembalap Keberhasilan ini sekaligus menempatkan Oscar Piastri di peringkat ketiga.
Usai keluar dari mobil, Norris tidak mampu menyembunyikan emosinya. Ia menegaskan pencapaian ini merupakan buah dari perjalanan panjang yang ia jalani sejak kecil. Dukungan keluarga dan tim menjadi bagian paling penting dari momen bersejarah tersebut.
Reaksi Emosional Lando Norris Usai Kunci Gelar Dunia

Norris mengaku perebutan gelar yang dramatis itu membuatnya sulit menahan air mata. Pembalap berusia 26 tahun ini mengungkapkan bahwa perjuangan panjang sejak awal karier membuat gelar ini terasa sangat istimewa.
"Saya sudah lama tidak menangis. Saya tidak mengira akan menangis, tetapi ternyata saya menangis. Ini perjalanan panjang," ungkap Norris saat diwawancarai oleh David Coulthard di parc ferme, seperti yang dikutip dari situs resmi F1.
"Pertama-tama saya ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada kru saya, semua orang di McLaren. Orang tua saya, ibu saya, ayah saya, merekalah yang mendukung saya sejak awal," lanjut pembalap asal Inggris tersebut.
Lando Norris Belajar dari 2 Rival Utamanya
Sepanjang musim, Norris harus berada dalam tekanan Verstappen dan Piastri yang konsisten tampil cepat. Ia menyebut persaingan ketat itu membuatnya berkembang sebagai pembalap.
Uniknya, selama ini Verstappen dikenal sebagai kawan baiknya, dan Norris mengaku senang bisa merasakan apa yang dirasakan Verstappen sebagai juara dunia pada empat musim sebelumnya. "Rasanya luar biasa. Sekarang saya sedikit tahu bagaimana perasaan Max," tuturnya.
"Saya ingin memberi selamat kepada Max dan Oscar, dua pesaing terbesar saya sepanjang musim. Sebuah kehormatan bisa melawan mereka, dan saya banyak belajar dari keduanya. Saya menikmatinya, ini musim yang panjang, tetapi kami berhasil dan saya sangat bangga pada semua orang," pungkasnya.
Sumber: Formula 1
Baca Juga:
- Patahkan Rekor Niki Lauda, Lando Norris Masuk Daftar Juara Dunia Formula 1 Termuda Sepanjang Sejarah
- Tunggu 17 Tahun, McLaren Akhiri Puasa Gelar Dunia Pembalap di Formula 1 Bareng Lando Norris
- Lando Norris Persembahkan Gelar Dunia Formula 1 Ke-21 untuk Inggris di Grand Prix Abu Dhabi
- Klasemen Akhir Formula 1 2025 Usai Seri Abu Dhabi di Yas Marina
- Hasil Balapan Formula 1 GP Abu Dhabi 2025: Max Verstappen Menang, Lando Norris Juara Dunia
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Januari 2026 20:36 -
Liga Spanyol 24 Januari 2026 20:00 -
Liga Inggris 24 Januari 2026 19:57 -
Lain Lain 24 Januari 2026 19:53 -
Bola Indonesia 24 Januari 2026 19:30 -
Liga Inggris 24 Januari 2026 18:59
MOST VIEWED
- Resmi Pakai Mesin V4 untuk Pertama Kali, Ini 6 Potret Livery Monster Energy Yamaha di MotoGP 2026
- Cara Lucu Para Rider Moto3 dan Moto2 Sambut Kedatangan Veda Ega Pratama ke 'Geng' Red Bull
- Balapan Pakai 2 Desain Berbeda, Ini 6 Potret Livery Trackhouse Racing di MotoGP 2026
- VR46 Riders Academy Kembali Jalani Latihan di Mandalika Jelang Tes Pramusim MotoGP 2026
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482811/original/027935300_1769254413-IMG_7051.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482788/original/034488500_1769250453-G_a6Q8XbYAAsm42.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482438/original/071932200_1769206214-Inter_Milan_vs_Pisa_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5456635/original/096053100_1766912433-david.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482703/original/032905200_1769240466-5.jpg)

