JULIOCESAR

:
Julio Cesar Soares de Espindola
:
Duque de Caxias, Brazil:
03 September 1979 (38 Tahun):
-:
Kiper:
186:
186 cm
Julio Cesar Soares de Espindola lahir pada tanggal 3 September 1979 di Duque de Caxias, Brasil. Dia adalah pemain bola berkebangsaan Brasil yang bermain di posisi kiper.
Cesar memulai karirnya di tim lokal, Flamengo, dan bertahan di klub itu selama 6 musim. Pada bulan Januari 2005, dia dibeli oleh Inter Milan dan langsung dipinjamkan ke Chievo Verona untuk sisa musim 2004-2005, karena kuota pemain non Eropa Inter waktu itu sudah penuh. Sayangnya di Chievo, Julio Cesar sama sekali tidak diturunkan.
Pada Agustus 2005, dia kembali ke Inter dan menandatangi kontrak selama 3 tahun. Penampilannya yang menawan saat menggantikan Francesco Toldo
membuatnya terpilih sebagai kiper utama. Penampilan yang konsisten membuatnya dianggap sebagai kiper terbaik di dunia. Tidak tanggung-tanggung, anggapan ini dikeluarkan oleh kiper ternama Italia, Gianluigi Buffon pada musim 2008-2009.
Julio Cesar memulai karir internasionalnya pada tahun 2003 di mana dia menjadi cadangan untuk Dida Debutnya baru terjadi saat turnamen Copa Amerika 2004. Julio Cesar turut berperan besar membawa Brasil menjadi juara dengan memblok tendangan pertama dari pemain Argentina dan membuat Brasil menang adu penalti 4-2.
Akan tetapi setelah itu, Julio Cesar, kembali menjadi cadangan selama 3 tahun ke depan. Bahkan dia tidak dipanggil sama sekali untuk memperkuat tim Brasil di FIFA Confederations Cup 2005 dan Copa Amerika 2007.
Setelah pensiunnya Dida dari internasional, pelatih Brasil Dunga ternyata juga lebih suka memilih Gomes, Helton dan Doni.
Akhirnya Cesar berhasil menjadi kiper utama timnas Brasil sejak bulan September 2007.
Berita Terbaru Julio Cesar

Julio Cesar, Salah Satu Korban Gol Indah Totti
28-09-2016 11:03Julio Cesar pernah memperkuat Inter dan saat ini membela Benfica. Dia kembali ke Italia untuk menghadapi Napoli di ajang Liga Champions dini hari nanti (29/9). Dia mengenang gol indah yang pernah dicetak Totti ke gawangnya pada tahun 2005 silam.

Saingan Barca di Eropa Tinggal Juventus Saja
26-09-2014 04:43Barcelona dan Juventus masih kokoh menjadi dua klub yang bisa mempertahankan gawang mereka masih perawan hingga saat ini.

Dilepas QPR, Julio Cesar Merapat ke Benfica
20-08-2014 03:01Kiper nomor satu Brasil di Piala Dunia 2014, Julio Cesar resmi dilepas QPR dan bergabung dengan Benfica.

Julio Cesar Mulai Pikirkan Opsi Pensiun
14-07-2014 16:01Pemain berusia 34 tahun ini merasa bahwa sekarang sudah saatnya ia pensiun dari pentas internasional dan memberikan tempat bagi kiper lainnya yang lebih muda.

Agum: Brasil Jeblok Karena CBF Dijangkiti Borok
14-07-2014 13:18Berstatus tuan rumah, Brasil justru harus terlempar dari perburuan gelar juara Piala Dunia 2014. Kondisi memprihatinkan tersebut menuai sorotan dari mantan Ketua Umum PSSI, Agum Gumelar.

Van Persie 'Beri' Brasil Gol ke-100
13-07-2014 03:45Brasil sudah kebobolan lebih dari 100 gol di Piala Dunia. Gol ke-100 'diberikan' striker Belanda Robin van Persie dari titik 12 pas.

Pembantaian Brasil Oleh Jerman Jadi Rekor di Twitter
09-07-2014 17:05Mata dunia tersedot oleh laga semifinal Piala Dunia 2014 yang mempertemukan tuan rumah Brasil kontra Jerman di Estadio Mineirao (9/7).

Loew: Jerman Netralisir Emosi Brasil dengan Ketenangan
09-07-2014 14:40Loew menyebut salah satu aspek penting yang menentukan kemenangan Jerman atas Brasil di semifinal Piala Dunia 2014.

Bunuh Brasil, Jerman Hanya Butuh 10 Peluru
09-07-2014 13:14Jerman menghancurkan Brasil 7-1 di semifinal Piala Dunia 2014. Sebuah permainan super-efektif nan mematikan diperagakan oleh pasukan Joachim Loew di laga ini.

Julio Cesar Tak Bisa Jelaskan Kekalahan Brasil
09-07-2014 07:01Julio Cesar kehilangan kata-kata untuk menjelaskan kekalahan memalukan dari Jerman.