Yeremy Jesus Pino Santos

Yeremy Jesus Pino Santos

  • Nama Lengkap Yeremy Jesus Pino Santos
  • Tempat Lahir Las Palmas, Spanyol
  • Tanggal Lahir 20 Oktober 2002 (23 Tahun)
  • Kebangsaan Spanyol
  • Klub Villarreal
  • Posisi Penyerang
  • No Punggung 21
  • Tinggi 172 cm

Yeremy Jesus Pino Santos lahir pada 20 Oktober 2002 di Las Palmas, Spanyol. Ia merupakan pemain sepak bola profesional yang bermain untuk klub La Liga, Villarreal CF.
 
 
KARIER KLUB
 
Villarreal 2017-Sekarang
 
Yeremy Pino memulai kariernya di akademi sepak bola AD Huracan dan Barrio Atlántico CF, kemudian bergabung dengan UD Las Palmas pada 2014. Pada 22 Juni 2017, ia menolak tawaran dari FC Barcelona dan memilih bergabung dengan Villarreal CF.
 
Ia melakukan debut seniornya bersama Villarreal C pada 24 Agustus 2019, di mana ia mencetak satu gol dalam kemenangan 3–0 melawan CF Recambios Colon di Tercera División. Setelah mencetak tiga gol dalam 20 pertandingan pada musim pertamanya, Yeremy dipromosikan ke tim cadangan Villarreal di Segunda División B.
 
Setelah menjalani pramusim bersama tim utama di bawah pelatih Unai Emery, Yeremy melakukan debut profesional pada 22 Oktober 2020 dalam kemenangan 5–3 atas Sivasspor di Liga Eropa UEFA. Tiga hari kemudian, ia tampil perdana di La Liga dalam hasil imbang 0–0 melawan Cádiz CF. Pada 29 Oktober 2020, ia mencetak gol profesional pertamanya dalam kemenangan 3–1 atas Qaraba FK.
 
Pada 26 Mei 2021, Yeremy mencetak sejarah di final Liga Eropa UEFA sebagai pemain Spanyol termuda yang tampil dalam final kompetisi Eropa, pada usia 18 tahun dan 218 hari, mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Iker Casillas. Dalam laga itu, ia juga menjadi pemain termuda yang memenangkan kompetisi tersebut, melampaui rekor Robin van Persie.
 
Pada 27 Februari 2022, Yeremy mencetak empat gol dalam kemenangan 5–1 atas RCD Espanyol, menjadikannya pemain termuda yang mencetak hat-trick di babak pertama dalam pertandingan La Liga.
 
 
KARIER INTERNASIONAL
 
  • 2018 Spanyol U-16
  • 2018–2019 Spanyol U-17
  • 2019–2020 Spanyol U-18
  • 2021 Spanyol U-21
  • 2021– Spanyol
 
Yeremy pernah memperkuat tim nasional Spanyol di level U-17 dan U-18, bahkan menjadi kapten di tim U-18. Ia dipanggil ke tim nasional senior Spanyol untuk pertama kalinya pada 6 Oktober 2021 dalam laga semifinal Liga Negara UEFA melawan Italia, di mana ia masuk menggantikan Ferran Torres yang cedera dan turut membantu kemenangan 2–1. Beberapa hari kemudian, Yeremy tampil sebagai pemain pengganti di final melawan Prancis.
 
Pada 29 Maret 2022, Yeremy mencetak gol internasional pertamanya untuk Spanyol dalam kemenangan 5–0 atas Islandia di A Coruña, di mana ia tampil sebagai starter dan mencetak gol lewat sundulan.
 
 
PENGHARGAAN
 
Villarreal
  • UEFA Europa League: 2020-21
 
Spanyol
  • UEFA Nations League 2022-23, runner-up: 2020-21.
 
 
Penulis: Deri Gustifandra
Diterbitkan pada 6 November 2024

Karir