
Bola.net - Barcelona harus ekstra waspada saat menjamu Athletic Bilbao di pekan ke-31 La Liga 2019/2020, Rabu (24/6/2020) dini hari WIB. Sebab, Bilbao sudah dua kali menjadi mimpi buruk bagi Barcelona.
Barcelona membutuhkan kemenangan saat menjamu Athletic Bilbao di Camp Nou. Pasalnya, mereka baru saja ditahan imbang Sevilla pekan lalu. Hasil ini berdampak pada hilangnya puncak klasemen dari genggaman.
Kini, Real Madrid berada di puncak klasemen. Los Blancos mendapat poin sama dengan Barcelona, 65, tetapi unggul head to head. Situasi yang ketat ini membuat Barcelona tidak boleh terpeleset lagi.
Masalahnya, Barcelona punya lawan yang berat yakni Athletic Bilbao. Dari sisi klasemen, Bilbao memang hanya berada di posisi ke-10, tetapi mereka punya catatan bagus saat bersua Barcelona pada musim ini.
2 Kali Kalahkan Barcelona
Barcelona telah menelan tujuh kali kekalahan pada musim 2019/2020 di semua kompetisi. Dari tujuh kekalahan itu, dua terjadi ketika Lionel Messi dan kawan berjumpa Athletic Bilbao.
Barcelona kalah dengan skor 1-0 di pekan pertama La Liga. Sedangkan, kekalahan kedua terjadi di ajang Copa del Rey, juga dengan skor 1-0. Kedua laga digelar di San Mames dan laga terkini bakal digelar di Camp Nou.
"Kami punya rencana, kami bakal bekerja keras. Kami ingin pemain tahu apa yang harus dilakukan dan melakukannya dengan baik. Ketika ada peluang cetak gol, harus diambil," kata pelatih Bilbao, Gaizka Garitano.
"Leganes mendapat dua peluang emas melawan Barcelona, tetapi Anda harus memastikan bisa mengambil peluang itu dengan hasil yang bagus," sambung Gaizka Garitano dikutip dari Marca.
Sebagai catatan, Bilbao menjadi satu-satunya tim yang dua kali mengalahkan Barcelona pada musim 2019/2020 ini.
Racikan Gaizka Garitano
Gaizka Garitano memakai dua taktik yang berbeda saat mengalahkan Barcelona. Pada laga La Liga, pelatih 44 tahun memakai formasi empat bek. Sedangkan, di laga Copa del Rey, dia memainkan tiga bek tengah sejajar.
Lini pertahanan bakal menjadi elemen penting saat Bilbao berjumpa Barcelona. Hanya saja, Gaizka Garitano harus kehilangan salah satu pemain kuncinya yakni Yuri. Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu absen karena akumulasi kartu.
"Ini kesempatan bagi pemain lain. Kami punya Mikel Balenziaga, Oscar De Marcos, Inigo Lekue. Ketika saya menggunakan salah satu dari mereka saya senang dengan kinerja mereka," kata mantan pelatih Eibar itu.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- Real Madrid Protes Jadwal La Liga: Barcelona kok Punya Istirahat Lebih Lama
- Kabar Baik dan Kabar Buruk untuk Real Madrid: Eden Hazard Absen, Isco Kembali Latihan
- 4 Perubahan Taktik yang Harus Dicoba Barcelona untuk Hentikan Real Madrid
- 6 Faktor di Balik Keberhasilan Real Madrid Gulingkan Barcelona: Termasuk Hazard dan Benzema
- Aneh, Pelatih Barcelona Sendiri Tidak Tahu Mengapa Timnya Hanya Jago Kandang
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...