
Bola.net - Sebuah spekulasi baru beredar mengenai masa depan Ousmane Dembele. Sang winger dilaporkan kini lebih dekat untuk bergabung dengan PSG.
Winger berusia 24 tahun itu saat ini berada di ambang pintu keluar Camp Nou. Ini disebabkan sang winger kontraknya akan habis di musim panas nanti.
Dembele sejauh ini masih menolak memperbaharui kontraknya di Barcelona. Alhasil ada beberapa klub yang mulai intens mengejar tanda tangan sang winger.
Manchester United cukup sering dikaitkan dengan sang winger. Namun Mundo Deportivo mengklaim bahwa PSG yang saat ini memimpin perburuan transfer Dembele.
Simak situasi transfer Dembele di bawah ini.
Intens Dekati
Menurut laporan tersebut, PSG saat ini menjadi tim terdepan untuk mendapatkan jasa Dembele. Karena mereka yang paling intens mendekati sang winger.
PSG memang terancam kehilangan Kylian Mbappe yang kontraknya habis di musim panas nanti. Selain itu Lionel Messi diyakini tidak akan bertahan lama di Parc Des Princes.
Alhasil PSG butuh pemain baru yang bisa jadi tumpuan lini serang mereka. Dembele dinilai cocok untuk posisi itu.
Bukan Prioritas
Laporan itu juga mengklaim bahwa ada alasan mengapa PSG mengungguli MU dalam trasnfer Dembele. Karena MU tidak memprioritaskan transfer sang winger.
MU menilai stok winger mereka saat ini sudah cukup banyak. Apalagi Jadon Sancho yang mereka beli di musim lalu performanya mulai membaik.
Selain itu MU punya area lain yang perlu mereka perkuat. Jadi MU memutuskan untuk tidak mengejar Dembele terlebih dahulu.
Comeback
Dembele beberapa pekan terakhir sudah kembali memperkuat Barcelona. Setelah sang winger absen cukup lama akibat cedera.
Pemain Timnas Prancis itu bermain sebanyak delapan kali di skuat El Blaugrana. I aberhasil membuat dua assist bagi tim asal Catalunya itu.
Klasemen La Liga
(Mundo Deportivo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 01:15Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

